Share

Aeromodelling Batal Eksebisi di SEA Games 2011

Azwar Ferdian, Jurnalis · Kamis 28 Oktober 2010 13:06 WIB
https: img.okezone.com content 2010 10 28 43 387376 LGKH1zrfUa.jpg Foto: Aeromodelling/Gaero.org/Ist
A A A

MUSI RAWAS - Rencana untuk memasukan Aeromodelling menjadi salah satu cabang yang dipertandingkan di SEA Games 2011 dengan status eksebisi, harus kandas.

Ini dikarenakan belum lengkapnya persyaratan Aeromodelling untuk bisa menjadi salah satu cabang yang bisa dipertandingkan. Pasalnya, dari beberapa negara peserta SEAG 2011, hanya lima negara yang memiliki induk organisasi Aeromodelling.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

"Syarat utama untuk sebuah cabang olahraga dipertandingkan di SEAG adalah, minimal ada enam negara yang meminta. Tapi, sampai saat ini baru ada lima negara yang mengajukan dan memiliki federasi aeromodelling," ujar Ketua PB Federasi Aeromodelling Seluruh Indonesia, Poernomo Sidhi di sela acara pembukaan Kejurnas dan Tournament Open Internasional Aeromodelling 2010, di Musi Rawas, Sumatera Selatan, Kamis (28/10/2010).

Lima negara yang baru memiliki federasi dan meminta dipertandingkan di SEAG adalah Indonesia, Filipina, Thailand, Malaysia dan Singapura.

Poernomo cukup menyesalkan batalnya rencana besar ini, mengingat olahraga dirgantara ini sudah memiliki agenda turnamen tahunan di Indonesia. Terlebih, animo masyarakat dengan olahraga miniatur pesawat terbang ini juga tinggi.

"Harapan saya, aeromodelling bisa merambah negara-negara Asia Tenggara lainnya, dan bisa dimainkan di SEAG 2013, Myanmar," tutup purnawirawan Mayjen TNI Angkatan Laut ini.

(acf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini