Share

Eccleston Tak Mau Menikam Raja Bahrain

Fitra Iskandar, Jurnalis · Rabu 23 Februari 2011 15:53 WIB
https: img.okezone.com content 2011 02 23 37 427994 vVgt7PyEha.jpg Bos F1 Bernie Eccleston dan Chairman sirkuit internasional Bahrain Mohammed Al Khalifa.(Reuters)
A A A

LONDON – Pembatalan seri pembuka Formula One di Bahrain dinilai bos F1 Bernie Eccleston merugikan F1. Meski begitu dia tidak akan meminta otoritas Bahrain untuk membayar biaya lisensi sebesar USD40 juta.

“Tidak ada yang mendapat keuntungan dari ini.Saya ingin loyal kepada raja Bahrain, karena dia melakukan apa pun untuk memastikan segalanya dengan baik. Dia tidak membutuhkan orang seperti saya menikamnya dari belakang,” kata Bernie Eccleston, seperti dikutip ESPNF1, Rabu (23/2/2011).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Sejak awal kami membicarakan persoalan yang terjadi di sana, dan dia berterus terang pada saya.Saya tidak berada di sana dan tidak tahu apa persoalan yang mereka alami saat ini, tapi Raja memiliki perhatian besar kepada Formula One dan keselamatan kami, sehingga dia membuat keputusan membatalkan seri pembuka di sana.”

Eccleston juga mengatakan dia tidak yakin apakah panitia lokal mendapat jaminan asuransi terkait kerugian yang mereka dapatkan akibat pembatalan tersebut, namun jika mereka memiliki asuransi maka mereka harus mendapat perlindungan.

“Ini sama dengan peristiwa goncangan gempa bumi. Tidak ada yang bisa memprediksinya sebulan lalu,” kata Eccleston.

“Jika agenda mengalami penjadwalan ulang, mereka akan membayar fee seperti biasanya. Tidak ada biaya tambahan untuk menggelar seri pertama atau terakhir untuk masalah itu.Kami mengatur kalender bersama-sama untuk mendukung F1,” katanya.

(fit)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini