Share

Presiden Cup, Ajang Seleksi Pelatnas Tinju!

Sebastianus Epifany, Jurnalis · Selasa 12 April 2011 17:22 WIB
https: img.okezone.com content 2011 04 12 41 445201 OpKrSlf1ZR.jpg Foto: badlefthook.com/Ist
A A A

JAKARTA - Walau sudah mengikuti persiapan yang cukup lama, mental berlaga harus tetap diperbaiki. Hal ini diutarakan Donald Patras, pelatih pelatnas Sea Games cabang tinju.

Pelatih gaek tersebut percaya mental menjadi salah satu penentu dalam berlaga di Sea Games. Baginya persiapan untuk Sea Games sendiri sudah cukup lama sehingga dirasa cukup membekali para atletnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Persiapan menuju seleksi timnas terakhir adalah melalui presiden cup. Dari sana nantinya akan menjadi ajang seleksi atlet ke Sea Games,” ungkapnya kepada Okezone di Senayan, Selasa (12/4/2011).

PB Pertina sudah melakukan persiapan semaksimal mungkin bagi para atletnya. Sejak di Ragunan, karakter building di Batujajar, latihan di Century, hingga sekarang para atlet tinju sudah digembleng dengan keras.

“Mewakili Sea Games nanti tim putri akan ada enam orang, dan tim putra delapan orang. Target di Sea Games nanti bisa dilihat dari hasil Presiden Cup yang menjadi ajang uji coba,” tambahnya.

Siang ini di PB Pertina seluruh atlet sedang berlatih keras mempersiapkan diri menuju Sea Games. Semoga semua kerja keras mereka bisa mengharumkan nama Indonesia di kancah Sea Games.

(acf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini