Share

Alonso: Saya Langganan Start Kelima

Windi Wicaksono, Jurnalis · Minggu 27 November 2011 16:06 WIB
https: img.okezone.com content 2011 11 27 37 534830 hkGhNhR6Hr.jpg Fernando Alonso /Daylife
A A A

INTERLAGOS – Pembalap Ferrari Fernando Alonso berharap hujan turun pada hari Minggu (27/11/2011) atau ketika balapan Formula Satu digelar di sirkuit Interlagos, Brasil malam ini WIB. Dengan turunnya hujan, Alonso ingin memperbaiki posisinya yang dalam balapan nanti harus start dari posisi kelima.

"Jika nanti benar-benar hujan, itu akan menjadi balapan yang sangat menarik dan terbuka," kata juara dunia F1 2005 dan 2006 ini. "Tidak ada yang benar-benar tahu bagaimana persaingan yang terjadi dalam lintasan basah, ketika balapan menyisakan satu lap lebih atau kurang, bisa saja Anda keluar dari trek, pada saat itu, kondisi berubah dan situasi berbalik," ujar Alonso seperti dilansi SuperSport, Minggu (27/11/2011).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Alonso mengatakan dia terkejut oleh kecepatan Ferrari di sesi kualifikasi hari Sabtu. Ini adalah kali kesembilan pembalap asal Spanyol ini start di tempat kelima musim ini, setelah tim asal Italia ini telah berjuang untuk menyaingi kecepatan McLaren dan Red Bull.

Alonso mengatakan dia terkejut dengan laju mobilnya karena dia telah mengharapkan mobil bisa menantang jauh lebih kencang untuk bersaing dengan McLaren Mercedes.

"Langganan saya di tempat kelima telah diperpanjang pada satu lagi hari Sabtu," canda Alonso. "Namun kali ini, sampai ke tempat klasik saya memulai perlombaan membutuhkan sedikit lebih perjuangan dari biasanya. Kami tidak senang dengan keseimbangan mobil dan kami mengharapkan sebuah mobil yang bisa berkompetisi dengan Mercedes,” paparnya.

“Namun, di Q3, kami cukup dekat dengan McLarens dari yang kami bisa harapkan, apakah ini berarti bahwa kita berhasil mendapatkan sedikit lebih banyak dari potensi yang kita tunjukkan? Bisa jadi," tandasnya.

 

(win)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini