Share

KONI Jabar Dapat Bantuan Dana

Panji Qadhafi, Jurnalis · Kamis 19 April 2012 17:12 WIB
https: img.okezone.com content 2012 04 19 43 614756 XdqtdMssxp.jpg (Foto: Panji Qadhafi/SINDO)
A A A

BANDUNG – Komite Olahraga Provinsi Gyeongsangbuk-Do, Korea Selatan, memberikan bantuan kepada KONI Jabar sebesar USD20 Ribu berupa peralatan untuk enam cabang olahraga dari sembilan cabor yang ditangani oleh pelatih asal Korea.

 

“Sebagai bentuk perhatian dan konsistensi Korea kepada KONI Jabar yang sudah menandatangani MOU kerjasama, mereka mengunjungi KONI Jabar untuk mengevaluasi sekaligus memberikan bantuan peralatan sebesar USD20 ribu kepada kami,” ungkap Ketua KONI Jawa Barat, Azis Syarif.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Bantuan peralatan tersebut akan diberikan kepada enam cabor, yaitu cabor menembak, tinju, judo, panahan, bowling dan gulat. Pada kesempatan itu juga tim Gyeongsangbok-Do mengunjungi tempat-tempat latihan untuk melihat proses latihan yang dilakukan pelatih-pelatih asal Negri Ginseng tersebut.

 

Azis menilai sebelas pelatih Korea tersebut memberikan kontribusi bagi peningkatan performance atlet Jabar yang ditanganinya. "Beberapa pelatih asal Korea yang menangani 11 cabang olahraga di Jabar kinerjanya cukup bagus. Kami akan evaluasi dan mempertimbangkan mereka untuk melanjutkan kepelatihannya hingga beberapa tahun ke depan," kata Azis kepada wartawan.

 

Ia menyebutkan, kehadiran pelatih Korea itu memberikan motivasi tersendiri bagi para atlet untuk tampil maksimal dan memanfaatkan pola pelatihan ala Korea yang cukup keras dan disiplin. Para atlet Korea itu antara lain menangani cabang atletik, panahan, judo, gulat, tinju, senam, menembak, panahan, anggar, taekwondo dan angkat berat/besi.

 

Azis menilai kerjasama pembinaan atlet tersebut memungkinkan untuk diteruskan di masa datang. Selain mendatangkan pelatih, juga menggelar program uji tanding, pelatihan dan pertukaran pelatih.

 

“Jawa Barat sangat diuntungkan dengan adanya kerjasama dengan Korea tersebut. Pasalnya mereka sangat konsisten dengan tujuan kedatangannya untuk meningkatkan prestasi olahraga Jabar semakin baik,” ujar Azis.

(hmr)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini