Share

Hayden: Rossi Pantang Menyerah

Muhammad Indra Nugraha, Jurnalis · Jum'at 27 April 2012 18:21 WIB
https: img.okezone.com content 2012 04 27 38 619934 i1KN8YldBT.jpg Valentino Rossi. (Foto: Daylife)
A A A

JEREZ - Nicky Hayden benar-benar tidak percaya dengan rekanya di Ducati, Valentino Rossi yang akan memilih masuk pit saat balapan seri pertama MotoGP Qatar 2012. Hayden menilai bila Rossi adalan seorang pembalap yang memiliki daya tarung besar.

Rossi memang mengawali musim ini dengan cukup tidak memuaskan. Dalam balapan yang berlangsung di sirkuit Losail tersebut, dirinya hanya menempati posisi ke-12 di babak kualifikasi. Saat sesi balapan pembalap asal Italia tersebut finis di posisi ke-10.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Setelah balapan selesai The Doctor mengakui bila dirinya sempat ingin kembali ke pit dan tidak meneruskan balapan. “Saya berpikir untuk kembali ke pit, tapi dikarenakan menghormati tim dan juga untuk mengumpulkan data-data, maka saya memilih untuk melanjutkan balapan,” katanya saat itu.

Hayden yang saat di Qatar berhasil finis di tempat  keenam, tidak percaya dengan hal tersebut. Ia menuturkan bila Rossi adalah orang yang tidak pantang menyerah dalam balapan.

“Mingkin dia berpikir untuk menyerah, namunValentino adalah seorang petarung. Saya benar-benar sangat tidak yakin bila dirinya akan cepat menyerah,” ujar Hayden seperti dilansir Autosport, Jumat (27/4/2012).

“Memang ia tidak meraih hasil yang cukup baik (di Qatar), tapi dirinya adalah pembalap yang mengkoleksi sembilan gelar juara dunia. Saya percaya ia akan menemukan kembali caranya untuk menjadi yang terdepan,” pungkasnya.

(min)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini