Share

Rossi Berharap Lintasan Jerez Basah

Windi Wicaksono, Jurnalis · Minggu 29 April 2012 15:09 WIB
https: img.okezone.com content 2012 04 29 38 620522 zBMHvwABUW.jpg Valentino Rossi (Foto: Getty)
A A A

JEREZ – Pembalap Ducati Valentino Rossi mengatakan, alasannya masih terus-menerus belum menunjukkan performa gemilang dengan motor GP12 Ducati tak lain karena adanya masalah kecepatan saat memasuki tikungan.

 

Rossi yang harus memulai balapan dari posisi ke-13 pada Grand Prix Spanyol di Sirkuit Jerez hari ini juga mengeluhkan kondisi trek serta cuaca yang tak menentu, sehingga membuatnya kesulitan memacu motornya secara maksimal.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

"Kondisinya cukup sulit karena aspal yang dingin dan lintasan kering, namun tidak sepenuhnya; toh kesulitan itu sepertinya dirasakan semua pembalap, jadi itu bukan masalah," kata Rossi seperti dilansir Autosport, Minggu (29/4/2012).

 

"Sayangnya, saya masih mengalami kesulitan saat memasuki tikungan, baik saat pengereman dan memperlambat motor untuk mencapai sudut kemiringan yang maksimum ketika berbelok,” terang pembalap asal Italia ini.

 

"Kami sudah berusaha untuk memecahkan situasi ini untuk sementara waktu, tapi kami belum juga berhasil," ungkap The Doctor.

 

Berbanding terbalik dengan Rossi, rekan setimnya di Ducati, Nicky Hayden malah mampu start dari urutan ketiga pada balapan di Jerez yang berlangsung hari ini. Hal yang diakui Rossi sebagai sebuah pekerjaan bagus yang dilakukan rider Amerika Serikat tersebut.

 

"Kami harus tetap bekerja menemukan set-up motor, karena Nicky memiliki sesi yang bagus saat kualifikasi dan dia benar-benar melakukan pekerjaan yang baik," ujarnya.

 

"Membandingkan data, kami telah mengkonfirmasi bahwa kami kehilangan seluruh waktu kami ketika mamasuki tikungan. Namun, yang jelas, kami melaju lebih baik di trek basah. Jadi, kami akan melihat kondisi apa yang kita miliki untuk balapan," pungkasnya.

 

(win)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini