Share

Massa: Mau Menang, Ferrari Harus Sempurna

Achmad Firdaus, Jurnalis · Minggu 10 Juni 2012 16:49 WIB
https: img.okezone.com content 2012 06 10 37 644651 XHOGvgyFv6.jpg Aksi Massa di kualifikasi GP Kanada (Foto: Getty Images)
A A A

MONTREAL - Felipe Massa tak menutup keyakinan terkait peluang Ferrari tampil impresif di GP Montreal, malam nanti. Namun, pembalap asal Brasil ini menilai persiapan yang dilakukan timnya harus sempurna.

Ferrari tampil cukup baik pada sesi kualifikasi di Sirkuit Montreal, Sabtu kemarin. Fernando Alonso mampu start di posisi tiga, sementara Massa berada di urutan enam. Meski bukan perkara mudah untuk menang, namun Massa meyakini peluang tetap ada. Salah satu yang jadi perhatian utama pembalap veteran Brasil ini adalah strategi yang tepat dalam hal pemilihan ban.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Balapan nanti tidak akan mudah, akan berlangsung sangat kompetitif. Jadi, kami harus mempersiapkan semuanya dengan tepat,” tutur Massa dikutip Autosport, Minggu (10/6/2012).

“Kami tampil cukup baik di kualifikasi, jadi saya pikir kami bisa menuai hasil positif. Satu hal yang harus diperhatikan adalah, perbedaan cuaca saat kualifikasi dan balapan, karena saat kualifikasi cuaca cukup dingin,” sambungnya.

“Di balapan nanti akan berlangsung (dalam cuaca) panas, bahkan lebih panas dari hari ini. Kami tahu bagaimana daya tahan ban dalam menghadapi temperatur cuaca tertentu. Untuk itu, kami harus punya strategi yang tepat,” imbuhnya.

Soal strategi, Massa cukup optimistis tim di garasi mampu menyediakan paket mobil yang kompetitif. “Saya sangat yakin. Ini memang bukan tugas mudah, namun kami bisa melakukan segalanya dengan sempurna dan bertarung untuk mendapatkan tempat yang lebih baik dari saat kami memulai (balapan),” pungkasnya memasang target naik podium.

(acf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini