Share

Stoner: Bukan Begini Ingin Saya Kalahkan Lorenzo

Randy Wirayudha, Jurnalis · Minggu 01 Juli 2012 12:05 WIB
https: img.okezone.com content 2012 07 01 38 656781 I2r9VtTpp5.jpg Casey Stoner (depan) melesat kencang, berlatar belakang insiden Alvaro Bautista yang melibatkan Jorge Lorenzo (Foto: Reuters)
A A A

ASSEN – Secara terang-terangan mungkin Casey Stoner tak pernah mengungkap rivalitasnya dengan Jorge Lorenzo, tapi secara tersirat cukup jelas. Stoner meraih pucuk podium Assen, kemarin malam sementara Lorenzo tak sebiji pun mampu menambah poin.

 

Stoner mengaku menyesali dan prihatin akan insiden kecelakaan yang membelit Lorenzo setelah dihantam motor Álvaro Bautista yang kehilangan kendali. Akibatnya, Lorenzo gagal menyelesaikan lomba dan Stoner melesat tanpa ada yang mampu mengejar.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Sedianya, bukan dengan cara seperti ini yang diinginkan Stoner untuk mengalahkan Lorenzo. Sebagai rider sportif, Stoner selalu mendambakan pertarungan bersih antara dirinya dan juara bertahan MotoGP dua tahun lalu itu.

 

Tapi mau bagaimana lagi, sang juara bertahan hanya bisa mensyukuri 25 poin yang ditabalkannya dan kini poin Stoner dan Lorenzo sudah setara, sama-sama 140 poin di klasemen MotoGP.

 

“Saya prihatin terhadap Jorge, tak ada yang ingin mencuri poin dari seorang kompetitor dengan cara seperti ini. Tapi seperti yang kita lihat, satu seri bisa mengubah segalanya,” ucap Stoner, sebagaimana dinukil Sportal, Minggu (1/7/2012).

 

The Kurri Kurri Boy tampil luar biasa meski pada Jumat lalu (sesi latihan ketiga), Stoner sempat terjerungkup dan nyaris cedera berat akibat upayanya menyalip rekannya sendiri, Dani Pedrosa berakhir di permukaan aspal. Tapi cedera ringannya tak terlalu menggangu saat lomba meski diakui Stoner belum pulih benar.

 

“Sepertinya kami sudah tampil baik. Pekan ini sungguh berat, cedera saya lumayan masih terasa. Kaki kanan saya belum bisa maksimal tapi bahu dan semua anggota badan saya sudah terasa lebih baik dan bisa membawa saya terus melesat di keseluruhan trek saat lomba,” pungkas ayah satu anak tersebut.

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini