Share

Lorenzo Terancam Start dari Pit Lane

A. Firdaus, Jurnalis · Selasa 03 Juli 2012 18:19 WIB
https: img.okezone.com content 2012 07 03 38 658229 CgmNEeLxOl.jpg Insiden motor Jorge Lorenzo yang mengeluarkan asap (foto: Getty Images)
A A A

ASSEN – Jatuhnya pembalap Yamaha Jorge Lorenzo di sirkuit Assen Sabtu (30/6/2012) silam, memberikan efek yang luas bagi sang pembalap. Salah satunya pada penggunaan mesin.

 

Lorenzo mengalami kecelakaan saat bertabrakan dengan Alvaro Bautista di tikungan pertama, saat lomba baru saja dimulai. Kuda besinya sempat mengeluarkan asap dan membuat Lorenzo gagal melanjutkan lomba. Pahitnya lagi, dia harus kehilangan mesin barunya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Seperti diberitakan Crash, Selasa (3/7/2012) sejauh ini Lorenzo telah menggunakan mesin ketiga dari enam alokasi yang telah disediakan. Kekhawatiran yang muncul adalah, jika dia menggunakan mesin ketujuhnya, maka pembalap Spanyol itu terpaksa harus mengawali lomba melalui pit lane.

 

Pasalnya mesinnya itu baru saja digunakan sejauh 200 km dan baru saja dibuka segelnya sehari sebelum lomba. Dengan begitu Lorenzo harus membuka mesin keempatnya, sebelum pertengahan musim ini.

 

Lorenzo bisa saja terhindar dari sanksi tersebut. Karena berpanutan pada Race Direction, pembalap yang berjuluk X-Fuera itu mendapatkan ekstra satu mesin. Dengan alasan kecelakaan tersebut bukan salah dari Lorenzo.

(fir)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini