Share

Gara-Gara Roach, Pacquiao Bisa Kalah

Randy Wirayudha, Jurnalis · Rabu 18 Juli 2012 21:19 WIB
https: img.okezone.com content 2012 07 18 41 665223 08JFX4PbOM.jpg Emmanuel 'Manny' Dapidran Pacquiao saat dilatih Frederick Steven Freddie' Roach (Foto: Getty Images)
A A A

GRAND RAPIDS – Tak henti-hentinya Floyd Mayeather Jr. menghentak kubu Manny Pacquiao dengan serangan verbal. Kali ini yang menjadi tujuan utamanya adalah pelatih Pacquiao sendiri, Freddie Roach, yang diklaim akan menjadi faktor kekalahan Pacquiao atas Floyd JR. di atas ring nantinya.

 

Wacana resmi pertarungan keduanya memang masih terbilang stagnan, tapi psywar keduanya seakan tak pernah berhenti mengguyur. Pretty Boy dengan lantang menuturkan bahwa Roach akan membawa kekalahan memalukan bagi Pacquiao karena Roach dinilai tak mampu melatih Pacquiao dalam bertahan, sebagaimana Roach dulu ketika masih aktif bertinju.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

“Di masanya, Roach tak pernah bisa bertahan dengan baik, jadi bagaimana bisa dia melatih seseorang untuk bisa bertahan?,” hardik Floyd Jr kepada ABS-CBNNews, Rabu (18/7/2012).

 

Apalagi dengan pede-nya Floyd mempromosikan bahwa dirinya adalah petinju lincah yang mampu menyerang sekaligus bertahan dengan mengelak cepat. Dengan begitu, Floyd Jr. optimis akan mampu menumbangkan Pacman dengan mudahnya.

 

“Anda harus bisa melepaskan tiga pukulan hook ke badan dan kepala, juga hook menyamping kanan dan kiri, lalu anda harus bisa bertahan dan mengelak dengan cepat sembari melakukan kombinasi itu. Dia (Pacquiao) takkan bisa begitu,” cela Floyd Jr.

 

“Yang bisa dilakukannya hanyalah maju frontal ke depan. Karena itulah Pacquiao pasti sadar itulah (kekalahan) yang dia dapatkan ketika melawan Floyd!,” tandas

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini