Share

Rosberg Siap Berteman dengan Hamilton

Hendra Mujiraharja, Jurnalis · Selasa 02 Oktober 2012 21:06 WIB
https: img.okezone.com content 2012 10 02 37 698282 HVys5joUFz.jpg Nico Rosberg. (Foto: Reuters)
A A A

BRACKLEY – Nico Rosberg tidak gentar dengan kedatangan Lewis Hamilton. Bahkan, Rosberg mengaku siap untuk berteman dengan pembalap asal Inggris itu.

 

Jumat kemarin, Hamilton secara resmi mengikat kontrak kerjasama dengan Mercedes mulai 2013 mendatang. Juara dunia 2008 itu akan memperkuat Mercedes selama tiga tahun mendatang.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Muncul spekulasi Hamilton akan merebut status nomor satu pada musim depan di Mercedes. Namun, Rosberg dengan tangan terbuka menyambut kedatangan Hamilton dan siap bersaing dengannya.

 

“Tidak, tentu saja tidak. Saya tahu situasinya. Selama tiga tahun saya berteman dengan Schumacher, salah satu pembalap tercepat di dunia. Saya selalu nyaman dengan situasi itu,” ujar Rosberg, seperti diberitakan Sportinglife, Selasa (2/10/2012).

 

Banyak kalangan mantan pembalap mendukung langkah Hamilton. Bahkan, mantan pembalap Niki Lauda mengatakan Hamilton mau pindah ke tim bermarkas di Brackley itu untuk mencari sebuah tantangan baru.

 

Rosberg menyadari itu. “Hamilton datang untuk mencari tantangan baru dan saya menerima hal itu. Hamilton merupakan salah satu pembalap terbaik, tapi saya yakin bisa bersaing,” tandasnya.

(hmr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini