Share

"Schumi Pilot Terhebat Abad Ini"

Randy Wirayudha, Jurnalis · Kamis 04 Oktober 2012 20:20 WIB
https: img.okezone.com content 2012 10 04 37 699317 XRQsauiGwg.jpg Michael Schumacher di kokpit Mercedes (Foto: Reuters)
A A A

BRACKLEY – Beberapa jam lalu, Michael Schumacher sudah menyampaikan pernyataan resminya untuk mundur dari Formula One (kedua kalinya). Team Principal Mercedes, Ross Brawn, tak segan mengumbarkan Schumacher sebagai driver terbaik yang pernah ada abad ini.

 

Memang sepanjang comeback-nya dari masa pensiun pertamanya 2007 lalu, Schumi – sapaan akrab Schumacher, belum sekalipun mampu naik tangga podium. Padahal ketika masih jadi pilot di kokpit Ferrari, Schumi acap merajai – bukan hanya tangga podium, tapi pucuk podium.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Tapi Brawn tak hanya ingin menyoroti prestasi Schumi di atas aspal. Brawn mengaku Mercedes banyak berhutang budi padanya di belakang layar, alias dalam hal pengembangan mobil di tim berjuluk Silver Arrow itu.

 

“Well, buat saya dia adalah pembalap terbaik abad ini. Suatu kehormatan bagi saya bisa bekerja sama dengannya sejak awal dia kembali dari masa pensiun pertamanya. Saya menjalani masa-masa fantastis, sulit dan juga kesuksesan bersamanya,” ucap Brawn kepada ESPN, Kamis (4/10/2012).

 

“Saya pikir, Michael membawa tim ini ke level yang lebih tinggi tapi banyak orang yang tak melihat itu. Kontribusinya besar di belakang layar. Jadi buat saya, dia pembalap terhebat abad ini,” lanjutnya.

 

Ungkapan terima kasih juga turut disampaikan orang nomor satu di tim Mercedes, Norbert Haug. Schumi dianggap telah memberikan segalanya, terlebih kakak kandung Ralf Schumacher itu bisa dijadikan teladan karena terbilang jarang melontarkan keluhan terhadap apapun.

 

“Saya ingin berterima kasih kepada Michael atas apa yang sudah dilakukannya untuk kami. Saya merasa harus mengungkapkannya dari lubuk hati terdalam atas nama semua orang di Mercedes-Benz dan Daimler,” sambung Haug.

 

“Dia telah memberikan saya segalanya, dia tak pernah protes atau mengeluh. Dia sosok yang konstruktif di dalam maupun di luar dan saya harus mengakui bahwa saya sangat mengaguminya,” tutupnya.

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini