Share

Comeback Calzaghe ke Arena Tinju

Randy Wirayudha, Jurnalis · Minggu 21 Oktober 2012 18:08 WIB
https: img.okezone.com content 2012 10 21 41 707104 kdhxotxCPu.jpg Joseph 'Joe' William Calzaghe (Foto: Dailymail)
A A A

LONDON – Setelah empat tahun ‘mengasingkan’ diri dari dunia tinju usia gantung sarung tinju, Joe “Italian Dragon” Calzaghe kembali ke arena yang membesarkan namanya. Petinju Wales berdarah Italia itu mengaku sudah rindu karena kehidupannya tak lain lahir dari ring tinju.

 

Kendati demikian, mantan jawara WBO, IBF, WBC dan WBA kelas menengah itu takkan lagi berkarier di dalam ring untuk baku pukul dengan petinju lainnya. Calzaghe yang sudah beranjak 40 tahun, hanya akan meneruskan kariernya di belakang layar.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Ya, Calzaghe ingin mengikuti jejak sang ayah, Enzo Calzaghe, untuk menjadi pelatih sekaligus promotor di agensi Calzaghe Promotions, milik sang Ayah. Calzaghe yang terakhir kali naik ring melawan Roy Jones Jr. itu, bertekad mencetak petinju-petinju potensial untuk mendaki dunia.

 

“Saya mencintai tinju dan saya memang berharap untuk kembali – melatih petinju dan menjadi manajer yang mumpuni. Saya rasa dengan banyaknya pengalaman saya, saya bisa membantu para petinju muda,” papar Calzaghe saat peluncuran biografi ayahnya, “Enzo – A Fighting Life”.

 

“Saya yakin bisa membantu mereka jika saya kembali ke dunia tinju. Tapi untuk menargetkan sesuatu, sepertinya masih terlalu dini dan saya belum membuat rencana yang matang saat ini,” lanjutnya, sebagaimana dikutip WalesOnline, Minggu (21/10/2012).

 

Legenda yang juga pernah menjadi cameo di sebuah drama komedi Inggris, “Stella” itu mengaku sempat merasa bosan di masa pensiunnya. Calzaghe menguraikan bahwa dirinya sempat kesulitan mencari kehidupan baru selepas tak lagi jadi petarung.

 

“Ketika pensiun, anda harus menemukan tujuan hidup yang lain dan untuk menemukannya, luar biasa sulit. Tapi saya bersyukur bisa kembali. Sebelumnya, saya hanya berbisnis selain mengurus dua putra saya yang kini berusia 18 dan 15 tahun,” tambah Calzaghe.

 

“Memang menjadi pelatih takkan sama rasanya seperti ketika jadi petinju, tapi setidaknya saya bisa terus menjaga kebugaran dan memberi saya tujuan hidup lain. Saya juga bisa menghabiskan lebih banyak waktu dengan Ayah saya. Saya merindukan dirinya dan juga caranya dulu melatih saya,” pungkas mantan petinju yang catatan kariernya belum pernah ternoda satu pun kekalahan itu.

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini