Share

Golden Boy Tegaskan Takkan Comeback

Randy Wirayudha, Jurnalis · Selasa 20 November 2012 18:18 WIB
https: img.okezone.com content 2012 11 20 41 720805 XeeGP7J8eQ.jpg Oscar De La Hoya (Foto: Reuters)
A A A

LAS VEGAS – Oscar De La Hoya, mengaku tak ingin latah ikut-ikutan sejumlah petinju lain yang comeback dari masa pensiun dan naik ring lagi. Entah dengan alasan apa, De La Hoya takkan mau mengikuti jejak sahabatnya, Ricky Hatton yang kembali bertarung.

 

The Golden Boy dan Hatton, gantung sarung tinju di tahun yang sama, yakni tahun 2009 silam. Tetapi, Hatton beberapa waktu lalu memutuskan mengakhiri masa pensiunnya dan akan kembali naik ring akhir pekan depan, menghadapi Vyacheslav Senchenko, di Manchester Arena.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Melihat rekannya kembali ke ring, De La Hoya hanya bisa memberi dukungan moril dan tak terbersit sedikitpun untuk mengakhiri pula masa pensiunnya. Sepanjang karier, De La Hoya sudah mengumpulkan 10 gelar dari enam kelas berbeda.

 

“Jika Ricky ingin bertarung lagi, dia sudah mendapatkan dukungan dari saya. Setiap hari, saya memang memikirkan untuk kembali. Tetapi keputusan saya tetaplah tidak,” tegas De La Hoya kepada The Sun, Selasa (20/11/2012).

 

Mungkin karena tidak ingin catatan emasnya itu tercoreng, bos agen Golden Boy Promotion itu, hanya ingin berada di belakang layar sebuah pertarungan. Saat ini, De La Hoya dengan agensi promosinya itu, punya beberapa nama besar untuk dinaungi, termasuk Super Champion kelas bulu WBA asal Indonesia, Chris John.

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini