Share

Sharapova: Mungkin, Saya Akan Tampil Kaku

Aditya Putra, Jurnalis · Minggu 13 Januari 2013 18:20 WIB
https: img.okezone.com content 2013 01 13 39 745558 O22sOAOFsh.jpg Maria Sharapova. (Foto: Reuters)
A A A

MELBOURNE - Petenis Rusia, Maria Sharapova akan tampil pada ajang Grand Slam Australia Open yang akan dimulai (14/1) besok. Namun, petenis berpredikat peringkat dua dunia tersebut mengaku tak akan bisa tampil optimal.

 

Sharapova, yang pernah menjuarai Australia Open pada 2008, mengalami cedera collarbone jelang tur WTA pembuka, Brisbane Internasional lalu. Namun, pada 2012 lalu, ia pun mengalami hal serupa, yaitu absen pada Brisbane International. Tapi, akhirnya ia tetap mengikuti Australia Open dan melaju hingga partai final.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

“Saya ingin ingin memainkan beberapa pertandingan, tapi, terkadang keadaan tak memungkinkan, dan itu tak masalah,” ujar Sharapova, yang mengincar trofi Grand Slam kelimanya, seperti dilansir ESPN, Minggu (13/1/2013).

 

“Saya lebih memilih untuk berada di lapangan dengan menyadari kalau saya dalam keadaan baik. Dan, ya, mungkin saya akan sedikit kaku, tapi saya cukup berpengalaman untuk mengatur apa saja yang perlu saya lakukan dalam keadaan seperti ini,” sambung petenis berusia 25 tahun tersebut.

 

Pada Australia Open 2012 lalu, Sharapova gagal menjadi juara lantaran ditundukkan petenis peringkat satu dunia asal Belarusia, Victoria Azarenka di babak final, melalui pertarungan dua set. Walaupun tak begitu berambisi, karena kondisinya yang tak 100 persen, Sharapova tentu tetap berharap meraih hasil terbaik pada Australia Open tahun ini.

(dit)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini