Share

Ganda Campuran Terhenti, Ahsan/Hendra Ikuti Sony

Randy Wirayudha, Jurnalis · Sabtu 19 Januari 2013 17:48 WIB
https: img.okezone.com content 2013 01 19 40 748823 psnIMXTFGN.jpg Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ke final (Foto: PB Djarum)
A A A

KUALA LUMPUR – Untuk kedua kalinya hari ini, Vita Marissa gagal melenggang ke babak final. Di kesempatan pertama, Vita bersama Aprilsasi Variella gagal di ganda putri dan kini berduet dengan Preveen Jordan, ceritanya sama. Namun ganda putra Indonesia selangkah lagi memastikan gelar.

 

Di semifinal ganda campuran, Vita dan Jordan mesti tersingkir dan gagal mencapai final. Keduanya dikandaskan pasangan Denmark unggulan kedua, Joachim Fischer/Christinna Pedersen dengan dua set langsung, 14-21 dan 17-21.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Dipastikan, Indonesia gagal membawa pulang gelar dari ganda campuran. Namun masih ada dua kesempatan lagi dari putra-putra terbaik nusantara. Setelah sebelumnya Sony Dwi Kuncoro memijak partai puncak, kini duet ganda campuran, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, turut mengikuti jejak Sony ke final.

 

Bertanding di Stadium Putra, Kuala Lumpur, Ahsan/Hendra yang bersua pasangan China, Chai Biao/Liu Xiaolong, sukses menggenggam tiket final lewat kemenangan straight set, 21-12 dan 21-11, lewat durasi yang terbilang pendek, 24 menit.

 

Kini, Indonesia punya peluang besar membawa dua gelar ke tanah air dari negeri jiran pada ajang Malaysia Open Super Series kali ini. Besok, Ahsan/Hendra sudah dinanti pasangan Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Lee Yong Dae di partai penentuan juara.

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini