Share

Red Bull Perpanjang Kontrak Horner

Hendra Mujiraharja, Jurnalis · Kamis 31 Januari 2013 11:44 WIB
https: img.okezone.com content 2013 01 31 37 754471 GC8kBmuTaS.jpg Christian Horner. (Foto: Reuters)
A A A

MILTON KEYNES – Manajemen Red Bull sepertinya puas dengan kinerja Christian Horner. Terbukti, Red Bull telah memperpanjang kontrak kerja Horner. Namun, Red Bull tidak menyebutkan secara rinci berapa lama kontrak itu diperpanjang

 

Diberitakan Autosport, Kamis (31/1/2013), prestasi Red Bull memang semakin membaik sejak Horner memegang posisi tim prinsipal pada tim yang bermarkas di Milton Keynes, pada musim 2005.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Dalam tiga tahun terakhir, Red Bull telah berubah menjadi salah satu tim yang menakutkan di F1. Hasilnya, tim berlambang Banteng itu berhasil menyabet tiga kali secara berturut-turut gelar juara pembalap dan konstruktor.

 

Sebelum bergabung dengan Red Bull, pria yang memiliki nama lengkap Christian Edward Johnston Horner terlebih dahulu mengawali karier di Arden Internasional dan berhasil membawa gelar Formula 3000.

 

Pada musim 2005, Red Bull memutuskan untuk mengontrak Horner. Saat itu, pria asal Inggris menjadi orang termuda yang menjadi tim prinsipal di F1. Keputusan itu tepat karena perlahan, Red Bull mampu bersaing dengan tim elit seperti Ferrari dan McLaren untuk menjadi juara.

 

Musim 2009, Red Bull baru bisa menempati peringkat kedua di klasemen konstruktor, sedangkan Sebastian Vettel juga menjadi runner up. Semusim kemudian, Vettel menyabet gelar perdana F1 dan begitu di tahun 2011 serta 2012.

(hmr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini