Share

ISG Diundur Hingga Oktober?

Randy Wirayudha, Jurnalis · Senin 01 April 2013 16:31 WIB
https: img.okezone.com content 2013 04 01 43 784500 8c8S00RtPv.jpg Islamic Solidarity Games (Foto: Ist)
A A A

JAKARTA - Multi event olahraga negara-negara Islam dalam tajuk Islamic Solidarity Games (ISG) ketiga yang rencananya dihampar 6-17 Juni di Pekanbaru, nampaknya takkan bisa dilaksanakan tepat waktu. Pengunduran perhelatan naga-naganya bakal jadi opsi terbaik.

Penundaan ini disebabkan lantaran panitia lokal sendiri dinilai belum siap dan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo, bakal menginstruksikan mengundurkan ISG hingga Oktober mendatang.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Pengunduran ke bulan Oktober ini pun sudah memperhitungkan beberapa hal seperti cuti bulan Ramadhan, pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) Riau dan pertimbangan persiapan SEA Games 2013.

“Sore hari ini, kami baru akan rapat untuk menerima dan mengevaluasi lagi laporan yang ada. Tapi saya beri bocorannya bahwa memang kami akan membicarakan pengunduran ISG. Soalnya dengan berbagai masalah, waktu yang ada tak dimungkinkan lagi,” tutur Roy Suryo di Senayan Golf, Siang tadi, Senin (1/4/2013).

“Nanti saya akan instruksikan pada panitia daerah dan Gubernur Riau, untuk menunda penyelenggaraan ISG ke bulan Oktober mendatang,” imbuhnya.

Problemnya masih berkutat pada sejumlah venue yang belum siap. Adapun beberapa venue yang sudah siap, tapi masih bermasalah dengan kontraktor yang bersangkutan. Pasalnya, panitia PON 2012 lalu saja masih berutang dan kini berakhir dengan penyegelan venue. Begitupun dengan persoalan dana yang masih terbatas.

“Saya tetap menginginkan pada panitia agar tak bergerak dari posisi anggaran yang ada. Kalaupun dipaksakan sekarang, nanti pun ada pembengkakan anggaran karena stadion belum selesai dsb. Mundur pun nanti pasti ada penambahan anggaran untuk penginformasian, publikasi dll,” lanjut Roy Suryo.

“Tapi semua takkan berubah dari anggaran karena kita ada keterbatasan pada saat rapat terakhir di pekan baru kira-kira dua pekan lalu, saya instruksikan pada panitia daerah untuk mengefisienkan segala potensi termasuk soal transportasi, akomodasi dan segala macam,” tuntasnya.

(acf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini