Share

4 Tunggal Putri Berpotensi Tembus Babak Utama

Rintani Mundari, Jurnalis · Senin 10 Juni 2013 19:06 WIB
https: img.okezone.com content 2013 06 10 40 819894 y1Sa6lfnFY.jpg Ilustrasi (Feri Usmawan/Okezone)
A A A

JAKARTA - Indonesia dapat bergembira, pasalnya empat tunggal putri Merah Putih berpotensi melaju ke babak Utama Djarum Indonesia Open Super Series Premier (DIOSSP) 2013. Mereka di antaranya: Maria Febe Kusumawati, Ana Rovita, Febby Angguni, serta Maziyyah Nadhir.

Indonesia sejatinya telah memiliki lima wakil di sektor tunggal putri, mereka adalah: Belaetrix Manuputi, Aprilla Yuswandari, Andrianti Firdasari, Lindaweni Fanetri, serta Hera Desi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Usai memastikan kemenangan pada babak kualifikasi, Maria Febe akan ditantang rekan senegara, Ana Rovita demi memperebutkan satu tiket pada babak pertama. Sementara Mazziyyah harus mengalahkan tunggal putri Irlandia, Chloe Magee.

Tunggal putri lainnya, Febby Anguni akan menghadapi tunggal putri asal Jepang, Kaori Imabeppu. Laga menentukan babak kualifikasi DIOSSP sendiri akan berlangsung pada Senin (10/6) malam WIB.

“Saya beruntung pada laga kualifikasi pertama tidak bertemu lawan berat. Namun, pada pertandingan selanjutnya saya akan menghadapai lawan yang lebih berat,” kata Febby Angguni saat ditemui di mixzone, Senin (10/6/2013).

“Pada pertandingan pertama saya mencoba manfaatkan untuk proses adaptasi lapangan. Untuk pertandingan malam nanti, saya akan berusaha tampil sebaik mungkin,” tutupnya.

Febby sendiri tampil cukup baik kala menghadapi tunggal putri Rusia, Anna Astrakhantseva. Juara Sirkuit Nasional Tunggal Putri 2013 di Jakarta dan Jawa Barat itu mengalahkan Anna dua game langsung, 21-8 21-11.

(acf)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini