Share

Doa Fans: Spurs Juara di Game 7

Hendra Mujiraharja, Jurnalis · Rabu 19 Juni 2013 14:14 WIB
https: img.okezone.com content 2013 06 19 36 824296 LqmVMlopOO.jpg Fans mendoakan San Antonio Spurs juara. (Foto: Reuters)
A A A

SAN ANTONIO – Dukungan untuk pemain San Antonio Spurs tidak hanya ada di markas Miami Heat. Para penggemar mereka juga memberikan dukungan sepenuh hati di pusat kota San Antonio

 

Bahkan sebelum pertandingan Game 6 dimulai, para pendukung Spurs sudah sangat yakin Tim Duncan dkk akan menjadi juara di kandang Heat. “Saya merasa yakin dengan tim kami. Kami mendapatkan momentum untuk menjadi juara,” kata seorang pendukung Spurs bernama Mario Delgado, sebelum pertandingan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Pada awal kuarter pertama, seorang pendukung Spurs bernama Martha Davila, yang melakukan nonton bersama di AT&T Center, markas Spurs, tampak yakin timnya akan menang. “Saya ingin kado ulang tahun adalah Spurs menjadi juara NBA,” kata Davila, yang Jumat besok akan ulang tahun ke-35 tahun.

 

Tapi, keinginan itu tidak terwujud karena LeBron James dkk berhasil memenangi pertandingan 103-100 lewat over time (perpanjangan waktu), kedudukan menjadi 3-3 dan game 7 akan berlangsung di AmericanAirlines Arena.

 

Duel menegangkan memang sudah terjadi sejak kuarter pertama. Pendukung kedua tim dibuat deg-degan sepanjang pertandingan, terutama di menit terakhir kuarter keempat di mana Spurs sempat memimpin dengan skor 95-92. Namun, lemparan tiga angka Ray Allen memaksa pertandingan dilanjutkan ke over time.

 

Lewat sebuah perjuangan ekstra keras di kuarter keempat, tampak Heat yang tidak mudah menyerah berhasil membalikkan keadaan. Permainan gemilang Allen dan James membuat Heat memenangi pertandingan dengan skor 103-100. Sontak, suasana yang tadinya riuh menjadi terdiam ketika mereka meninggalkan wilayah pusat kota sekitar 11:30 waktu setempat.

 

Banyak dari fans Spurs yang meninggalkan tempat nonton bersama di berbagai tempat dengan kepala tertunduk, sedangkan beberapa pendukung lainnya berteriak “Game 7, kami akan memenangkannya!” Begitu juga dengan David Domsch. “Kami akan membalasnya di game ketujuh,” ujar fans Spurs ini, diberitakan San Antonio Express.

(hmr)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini