Share

Tes Berjalan Sukses, Argentina Siap Gelar MotoGP

A. Firdaus, Jurnalis · Jum'at 05 Juli 2013 20:24 WIB
https: img.okezone.com content 2013 07 05 38 832773 tBGAzr06hD.jpg Sirkuit Termas de Rio Hondo (foto: ist)
A A A

BUENOS AIRES – Argentina menyatakan kesiapannya menggelar balapan MotoGP pada tahun depan. Konfirmasi itu dilontarkan, usai tes resmi sirkuit Termas de Rio Hondo berjalan sukses.

 

Sirkuit baru dengan panjang 4.8 km, siap menjadi tuan rumah MotoGP mulai 2014 hingga 2016 mendatang. Terakhir Argentina menjadi tuan rumah, pada 1999 silam, setelah dihentikan karena alasan keamanan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Dengan begitu, pada tahun depan di kalender resmi MotoGP, Argentina menjadi satu-satunya di Amerika Selatan yang menjadi tuan rumah balapan penuh gengsi tersebut. Meski jadwal 2014 belum dikeluarkan secara resmi kapan tanggal mainnya.

 

Banyak yang mensinyalir bahwa Argentina bakal menggelar balapan di putaran ke-18 atau 19, menggantikan posisi dari Indianapolis, yang secara terbuka mempertimbangkan jadwal mereka pindah ke bulan Agustus.

 

Kepastian ini tak lepas dari tes resmi yang dilakukan sebanyak empat pembalap MotoGp dan dua pembalap yang berasal dari Moto2, di mana pembalap asal Jerman yang bermain di LCR Honda, Stefan Bradl menjadi yang tercepat di hari pembuka.

 

Sementara Carl Crutchlow yang hanya bisa menjadi tercepat kedua di tes pertama, menyatakan kepuasannya terhadap sirkuit yang memiliki 14 tikungan itu.

 

“Trek baru sangat mengesankan dan memiliki fasilitas yang baik, tentu trek ini bakal menjadi sirkuit yang membanggakan bagi publik Argentina,” ucap Crutclow, seperti dilansir Yahoosport, Jumat (5/7/2013).

(fir)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini