Share

Simulasi Piala Thomas, Hendra/Ahsan Bakal 'Diceraikan'

A. Firdaus, Jurnalis · Jum'at 25 April 2014 09:07 WIB
https: img.okezone.com content 2014 04 25 40 975549 D6sQ02sXKm.jpg Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Foto: Badmintonindonesia.org)
A A A

KUDUS – Demi menghasilkan yang terbaik, tim Piala Thomas Indonesia mencoba melakukan beberapa simulasi. Salah satu yang paling menonjol adalah pemisahan pasangan ganda putra dunia, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan.

 

Kedua pebulutangkis ini akan berada di tim yang berbeda. Hendra yang menghuni tim A, berpasangan dengan Rian Agung Saputro. Sementara Ahsan diduetkan dengan Angga Pratama dan memperkuat tim B.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

"Pertimbangannya adalah kami mesti punya alternatif kalau terjadi sesuatu, ya mudah-mudahan tidak. Saat latihan, mereka juga sering berpasangan. Saat menjadi pelatih ganda putra, saya juga sering mengganti kombinasi pasangan. Untuk variasi saja, supaya tidak jenuh, beda partner pasti beda variasi pukulan juga," ujar Christian Hadinata, manajer tim Piala Thomas.

 

Kualitas Hendra/Ahsan sudah jelas, lebih baik kami mencoba mereka dengan pemain-pemain muda," tutur Herry Iman Pierngadi, pelatih ganda putra.

 

Selain itu ditambahkan Christian, pembentukan tim juga diatur sedemikian rupa agar memiliki kekuatan yang imbang. Diharapkan simulasi akan berlangsung sengit hingga para pemain dapat merasakan suasana menegangkan seperti layaknya pertandingan sesungguhnya.

 

Simulasi tim Piala Thomas bakal digelar di GOR Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, pada Sabtu (26/4/2014), pukul 18.00 WIB. Sebelumnya di hari yang sama pada pukul 14.00 WIB dimainkan simulasi Piala Uber.

(fir)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini