Share

Dongkrak Posisi Ferrari, Alonso Tunggu Aksi Raikkonen

Pidekso Gentur Satriaji, Jurnalis · Jum'at 25 Juli 2014 18:11 WIB
https: img.okezone.com content 2014 07 25 37 1018175 4My0Apg4Og.jpg Aksi Raikkonen ditunggu agar dongkrak posisi Ferrari (Foto: REUTERS)
A A A

BUDAPEST – Fernando Alonso berujar pentingnya bagi Kimi Raikkonen mencetak lebih banyak angka agar tim mereka, Ferrari, tak tercecer di klasemen konstruktor. Sementara, tim yang berbasis di Maranello itu masih terhenti di peringkat empat.

Sejauh ini, Alonso telah mengumpulkan 97 dari 116 angka Ferrari. Sementara itu, Raikkonen masih kesulitan mendapat feel mobil F14 T.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Dengan Iceman -julukan Raikkonen- yang gagal meraup poin dan Alonso finis kelima saat lomba di Jerman, membuat posisi kedua yang tadinya ditempati Ferrari direbut Williams. Pasalnya, Valtteri Bottas mampu naik podium kedua.

“Jelas mobil tidak begitu luar biasa dan kami kurang downforce dan traction. Kami memiliki isu dengan rem saat awal musim dan sistem lainnya yang merupakan baru di musim ini. Mungkin dia (Raikkonen) tidak merasa percaya diri dengan mobil dan dia tidak sama sekali senang dengan balance,” kata Alonso, seperti dilansir Crash, Jumatr (25/7/2014).

“Tapi, saat ini kami super tidak senang dengan performa, baik dia ataupun saya. Kami mencoba untuk membaik agar mencetak poin lebih terutama di klasemen konstruktor. Kami harus menaruh dua mobil di area poin sebanyak mungkin,” lanjutnya.

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini