Share

Vettel: Jangan Bandingkan Saya dengan Ricciardo

Pidekso Gentur Satriaji, Jurnalis · Jum'at 22 Agustus 2014 10:44 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 22 37 1028289 lnCqT5YzEP.jpg Sebastian Vettel (Foto: REUTERS)
A A A

BRUSSELS – Sang juara bertahan, Sebastian Vettel, tidak ingin dibanding-bandingkan dengan rekan setimnya, Daniel Ricciardo. Seperti diketahui, duo driver Red Bull itu mengalami nasib yang berbeda musim ini.

Meski berstatus juara bertahan, musim ini Vettel baru mampu naik podium sebanyak dua kali yaitu saat finis ketiga di Malaysia dan Kanada. Nasib baik justru dialami debutan Red Bull, Ricciardo yang tampil mengejutkan musim ini lantaran mampu finis terdepan di Kanada dan Hungaria.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Pertama-tama, saya tidak ingin berargumen bahwa dia (Ricciardo) memang melakukan tugasnya dengan baik. Saya tidak tertarik untuk membandingkan terlalu banyak, karena di sisi saya itu tidak adil jika dibandingkan. Itulah mengapa saya tidak ingin berargumen, dia melakukan tugasnya dengan baik sejauh ini,” kata Vettel, seperti dilansir Crash, Jumat (22/8/2014).

Meski kesulitan di musim ini karena masih di peringkat keenam, pembalap berjuluk Little Schumacher itu berujar bahwa hal tersebut bukanlah yang menjadi permasalahan. Menurutnya, yang terpenting adalah bagaimana membawa Red Bull terus memangkas poin dengan tim teratas, Mercedes, karena masih selisih jauh dengan 174 angka.

“Jika Anda melihat awal musim ini, saya dibuat kesulitan oleh mobil tapi di beberapa balapan terakhir kami sangat baik. Kami memang tidak bisa bersama, tapi saya yakin di beberapa tahapan kami mampu membalikkan keadaan itu. Akhirnya, kami akan berada di tempat yang lebih membanggakan,” jelasnya.

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini