Share

Dovi Pede Potensi Desmo GP15

Randy Wirayudha, Jurnalis · Sabtu 23 Agustus 2014 05:25 WIB
https: img.okezone.com content 2014 08 23 38 1028712 mOpvqAN5Ka.jpg Andrea Dovizioso (Foto: MotoGP.com)
A A A

BOLOGNA – Andrea Dovizioso memelihara kepercayaan dan keterikatannya dengan Ducati dengan bukti perpanjangan kontraknya untuk dua tahun ke depan. Padahal rider Italia itu gencar digoda tim pabrikan Jepang, Suzuki yang berencana comeback ke MotoGP tahun depan.

 

Faktor utama untuk Dovi – sapaan santai Dovizioso, untuk bertahan tak lain berkat proyek motor Desmosedici GP15, yang menyedot perhatian dan ketertarikan Dovi, terlepas bahwa sedianya proyeksi motor untuk musim depan itu baru sekadar wacana di atas kertas.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

 

Ya, ketika tim-tim lain macam Yamaha dan Suzuki mulai sibuk menjajal motor 2015 pada sesi tes di Brno, Senin (18/8/2014) lalu, Ducati masih berkutat dengan motor GP14-nya pada sesi tes resmi, pasca-GP Rep. Ceska.

 

Namun di sisi lain, Dovi mengaku percaya penuh pada proyek motor GP15 yang saat ini desainnya masih dalam tahap penyempurnaan dari Team Manager, Luigi Dall’Igna.

 

“Saya sangat optimis dengan proyek baru (motor 2015). Memang masih sekadar di atas kertas saat ini, jadi saya belum bisa memutuskan tentang performaanya di atas trek. Tapi saya bisa melihat pekerjaan Dall’Igna tahun ini yang buat saya cukup membuahkan hasil (komitmen kontrak),” tutur Dovi, seperti dikutip MCN, Sabtu (23/8/2014).

 

“Dengan waktu singkat, dia mampu membuat motor yagn sangat bagus. Basis motornya sama, tapi saya bisa lebih cepat dari tahun lalu dan saya sudah mengklaim dua podium. Kami memang masih jauh dari kata kompetitif, tapi saya senang dengan proyek ini, jadi saya memutuskan untuk bertahan,” tutupnya.

(raw)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini