Share

Raikkonen Ingin Lebih Lama di Ferrari

Firdaus Kresna Putra, Jurnalis · Senin 20 Oktober 2014 16:41 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 20 37 1054682 7V3ELVvT5Y.jpg Kimi Raikkonen masih berharap membalap untuk Ferrari. (Foto: Reuters)
A A A

MARANELLO – Pembalap Fomula One (F1), Kimi Raikkonen mengakui dirinya berharap bisa lebih lama lagi di Ferrari. Kontraknya akan berakhir musim depan dan Kimi akan memutuskan pensiun jika kontraknya habis.

Musim ini Raikkonen melakukan comeback ke Ferrari dan menandatangani kontrak berdurasi dua tahun. Namun, Kimi kesulitan beradaptasi dengan mobil F 14 T dan hanya mampu duduk di posisi 12 klasemen sejauh ini dengan 47 poin.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

“Saya cuma ingin mengakhiri karier di Ferrari, suatu hari saya pasti akan berhenti. Saat ini saya punya kontrak di Ferrari dan berharap bisa menambah satu atau dua musim lagi,” ucap Raikkonen dilansir Crash, Senin (20/10/2014).

“Setelah saya berhenti nanti mungkin saya akan tetap berada di dalam lingkungan balapan. Mungkin saya akan berada di NASCAR atau Reli, seperti yang saya lakukan pada 2010-2012 lalu,” tutupnya.

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini