Share

Daftar Sementara Pembalap F1 Musim 2015

Ezha Herdanu, Jurnalis · Selasa 21 Oktober 2014 15:22 WIB
https: img.okezone.com content 2014 10 21 37 1055085 daftar-sementara-pembalap-f1-musim-2015-mfdUDwuuCE.jpg FIA Rilis Daftar Sementara Pembalap Formula1 (Foto: Laszlo Balogh/Reuters)
A A A

MONACO – Ajang Formula1 pada musim 2014 tinggal menyisakan tiga seri lagi, yaitu Grand Prix (GP) Amerika Serika, Brasil, dan Abu Dhabi. Kini, rumor-rumor mengenai perpindahan pembalap pun semakin menarik untuk disimak.

Seperti yang diberitakan oleh Crash, Selasa (21/10/2014), tim Mercedes yang tampil begitu dominan pada musim ini sudah hampir dipastikan akan mempertahankan kedua pembalap andalan mereka, Lewis Hamilton dan Nico Rosberg.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Foto: Para Pembalap Formula1 Sedang Beraksi di Lintasan

Akan tetapi, terdapat kejutan yang datang dari tim Red Bull, di mana pembalap utama mereka, Sebastian Vettel sudah dipastikan akan meninggalkan tim yang sudah ia bawa menjadi juara empat tahun terakhir ini. Pembalap asal Jerman itu akan bergabung bersama tim Ferarri guna mengantikan Fernando Alonso yang kemungkinan bergabung dengan tim McLaren.

Dengan ini, tim Red Bull pada musim depan hanya akan bertumpu kepada Daniel Ricciardo dan pembalap belia, Daniil Kvyat. Sedangkan tim Williams tidak akan mengubah keberadaan dua pembalapnya, Felipe Massa serta Valtteri Bottas pada musim depan.

Berikut Daftar Sementara Pembalap Formula1 Musim 2015:

Mercedes

Nico Rosberg (Sudah dikonfirmasi)

Lewis Hamilton (Sudah dikonfirmasi)

Red Bull

Daniel Ricciardo (Sudah dikonfirmasi)

Daniil Kvyat (Sudah dikonfirmasi)

Williams

Valtteri Bottas (Sudah dikonfirmasi)

Felipe Massa (Sudah dikonfirmasi)

Ferrari

Sebastian Vettel (Segera dikonfirmasi)

Kimi Raikkonen (Sudah dikonfirmasi)

McLaren

*Segera diumumkan*

Calonnya: Fernando Alonso, Jenson Button, Kevin Magnussen

Force India

Nico Hulkenberg (Sudah dikonfirmasi)

Sergio Perez (Segera dikonfirmasi)

Toro Rosso

Max Verstappen (Sudah dikonfirmasi)

*Segera diumumkan*

Calonnya: Carlos Sainz Jr, Alex Lynn

Lotus

Romain Grosjean (Segera dikonfirmasi)

Pastor Maldonado (Sudah dikonfirmasi)

Marussia

*Segera diumumkan*

Sauber

*Segera diumumkan*

Caterham

Marcus Ericsson (Segera dikonfirmasi)

*Segera diumumkan

(FAP)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini