Share

"Paruh Kedua, Yamaha Lebih Baik dari Honda"

Arief Hadi Purwono, Jurnalis · Jum'at 21 November 2014 01:41 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 21 38 1068653 paruh-kedua-yamaha-lebih-baik-dari-honda-tIczyrZnzn.jpg Jorge Lorenzo ingin timnya lebih baik musim depan dari awal musim (Foto: Reuters)
A A A
PALMA – Raihan gelar kedua beruntun MotoGP Marc Marquez, menutup perhelatan MotoGP 2014. Dua pesaing utamanya di tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo tak dapat berbuat banyak untuk menghentikan kegemilangan rider Repsol Honda itu.
 

Meski begitu, catatan di paruh musim kedua yang dimulai dari Indianapolis, Amerika Serikat 10 Agustus lalu bisa menjadi tolok ukur Yamaha untuk menyongsong musim depan. Pasalnya setelah itu hingga sembilan seri ke depannya, Rossi dan Lorenzo mengoleksi perolehan poin yang lebih baik dari Marquez dan juga rekannya, Dani Pedrosa.

Lorenzo meraih 166 poin, sementara Rossi 154 poin. Sedangkan Marquez dan Pedrosa meraih 137 serta 98 poin. Catatan tersebut tak pelak membuat Lorenzo meminta kepada timnya, agar langsung tancap gas di musim depan untuk tidak mengulang kesalahan yang sama pada musim ini.

“Jika saja kejuaran dimulai di Indianapolis, kami mungkin memimpin klasemen. Saya tahu kenyataannya tak seperti itu, tapi hal itu menunjukkan bahwa permulaan musim kami bak bencana dan kehilangan banyak poin,” ujar Lorenzo seperti dikutip dari Crash, Jumat (21/11/2014).

“Catatan itu seharusnya membuat kami sadar bahwa kami harus lebih siap dan lebih baik menyiapkan diri dari awal, untuk tahun depan,” tuntas rider asal Spanyol itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini