Share

Tes Abu Dhabi Tetap Didominasi Mercedes

Arief Hadi Purwono, Jurnalis · Kamis 27 November 2014 05:14 WIB
https: img.okezone.com content 2014 11 27 37 1071227 tes-abu-dhabi-tetap-didominasi-mercedes-eNS1gQxEaa.jpg Pascal Wehrlein jadi yang tercepat merepresentasikan Mercedes (Foto: Reuters)
A A A

ABU DHABI – Formula One (F1) musim ini memang telah berakhir. Namun tes masih dilakukan di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi yang juga merupakan seri pamungkas musim ini.

Dalam tes tersebut, para pembalap yang turun adalah para pembalap cadangan masing-masing tim F1 serta beberapa pembalap senior. Dan seakan mempertegas dominasi serta superioritas Mercedes, tim tersebut kembali menjadi yang tercepat.

Bahkan catatan tercepat diukir oleh Pascal Wehrlein yang merupakan pembalap cadangan Mercedes yang baru merasakan mobil F1 saat melakoni tes tersebut. Fakta tersebut tak pelak membuat Wehrlein “ketagihan” mengendarai mobil W05 yang digunakan Lewis Hamilton.

“Ketika Anda mengendarai mobil itu (W05), Anda takkan pernah ingin berhenti! Saya harap di masa depan saya dapat mengendarai mobil F1 dan turut terlibat,” ucap Wehrlein singkat seperti dilansir Crash, Kamis (27/11/2014).

Meski menempati urutan pertama dan jadi yang tercepat, Wehrlein enggan jumawa karena baginya tiap tim memiliki program yang berbeda dalam tes tersebut.

“Untuk saya bagus ada di posisi pertama. Tapi pada akhirnya hal itu tidak berarti, karena semuanya memiliki program tes yang berbeda dan Anda tak pernah tahu apa yang dilakukan tim dan pembalap lainnya. Yang penting saya banyak berkembang hari ini dan melakukan yang terbaik,” tuntasnya.

Berikut hasil tes lengkap Abu Dhabi:

1. Pascal Wehrlein Germany Mercedes-Mercedes 96 laps 1:42.624

2. Raffaele Marciello Italy Ferrari-Ferrari 90 laps 1:43.208

3. Max Verstappen Netherlands Toro Rosso-Renault 78 laps 1:43.763

4. Marcus Ericsson Sweden Sauber-Ferrari 112 laps 1:44,551

5. Will Stevens Britain Caterham-Renault 76 laps 1:44.888

6. Spike Goddard Australia Force India-Mercedes 89 laps 1:44.944

7. Daniel Ricciardo Australia Red Bull-Renault 88 laps 1:45.151

8. Felipe Nasr Brazil Williams-Mercedes 83 lap 1:45.937

9. Alex Lynn Britain Lotus-Renault 52 laps 1:46.168

10. Esteban Ocon France Lotus-Renault 34 laps 1:47.013

11. Stoffel Vandoorne Belgium McLaren-Honda 2 laps no time

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini