Share

Jakarta Siap Gelar Kejuaraan Dunia Wushu

Putri Utami, Jurnalis · Kamis 05 Maret 2015 19:15 WIB
https: img.okezone.com content 2015 03 05 43 1114293 jakarta-siap-gelar-kejuaraan-dunia-wushu-jns9jZJLw7.jpg Lindswell Kwok (Foto: Antara)
A A A

JAKARTA - Jakarta resmi menjadi tuan rumah Kejuaran Dunia Wushu 2015 usai penandatanganan nota kesepahaman antara Pengurus Besar Wushu Indonesia (PBWI) dan Federasi Wushu Dunia (IWUF) di Hotel Sultan, Jakarta. Kejuaraan Dunia Wushu ke-13 ini akan mempertandingkan 56 nomor.

Jakarta pun harus segera berbenah diri dan Sekejn PBWI, Iwan Kwok berharap jika pemerintah melalui Kemenpora bsa membantu anggaran dana penyelenggaraan yang mencapai Rp10 milliar.

"Kejuaraan akan berlangsung di Istora Senayan, 13-18 November nanti. Ini adalah sebuah kebanggaan bagi Indonesia karena ditunjuk sebagai tuan rumah kejuaraan bergengsi ini," ungkap Iwan Kwok seperti dilansir Antara,  Kamis (5/3/2015).

"Lokasi pertandingan harus sesuai dengan standar IWUF. Istora sudah tepat. Untuk peserta wewenang IWUF. Yang jelas anggota aktif kurang lebih 80 negara akan diundang pada kejuaraan ini," kata dia.

Penandatangan MoU ini dihadiri Ketua Umum PBWI, Supandi Kusuma dan dihadiri Presiden IWUF Antoni Goh dan dari pihak pemerintah diwakili Djoko Pekik Irianto dari Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, perwakilan KONI DKI Jakarta dan pengurus provinsi WI (wushu Indonesia).

"Di sela kejuaraan dunia ini juga akan dilakukan pemilihan Presiden IWUF. Jadi ada dua acara sekaligus pada November nanti," tambah Ketua Umum PBWI Supandi Kusuma.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini