Share

Rasa Frustrasi The Little Spaniard

Zanel Farha Wilda, Jurnalis · Senin 30 Maret 2015 10:54 WIB
https: img.okezone.com content 2015 03 30 38 1126276 rasa-frustrasi-the-little-spaniard-AArqje3ZKW.jpg The Little Spaniard kecewa dengan performanya. (Foto: Reuters/Tori Hanai)
A A A

DOHA - Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, secara mengejutkan harus mengakhiri balapan seri pembuka MotoGP 2015 di urutan enam. Finis di bawah duo Ducati, duo Yamaha, dan rekan setimnya, Marc Marquez, pembalap berjuluk The Little Spaniard itu mengakui performa buruknya.

Performa mengecewakan yang ditampilkan Pedrosa pada sesi latihan bebas keempat, terulang pada sesi pembuka MotoGP di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, Minggu 29 Maret 2015 malam waktu setempat, atau Senin (30/3/2015) dini hari WIB. Menyadari gagal membuka kompetisi musim ini dengan hasil yang baik, rider 29 tahun itu tidak dapat menutupi kekecewaannya.

"Sejak mendapat banyak masalah tahun lalu, saya berjuang di setiap balapan. Tapi sejauh ini, saya benar-benar belum bisa menampilkan performa terbaik saya," ujar Pedrosa, mengutip Crash, Senin (30/3/15).

Tidak ingin larut dalam kekecewaan, Pedrosa berusaha move on dan fokus untuk balapan berikutnya. Ia tidak ingin harus kembali mengakui kekuatan lawan-lawannya pada lawatan seri kedua MotoGP yang akan digelar di Sirkuit The Americas, Amerika Serikat, 12 April 2015.

"Saya tidak dapat terus tampil seperti ini. Saya akan terus mencoba memperbaiki dan meningkatkan performa saya," tambah penunggang kuda besi Honda RC213V itu.

Sebagai tambahan informasi, sejak bergabung dengan Repsol Honda di kompetisi MotoGP pada 2006, Pedrosa telah memenangi 26 seri di antaranya. Namun sayang, performa pembalap yang mengakhiri musim lalu di urutan empat itu, sejauh ini belum mampu memberikannya gelar juara dunia MotoGP.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini