Share

McLaren-Honda Tak Sabar Pamer Mesin Baru di Monaco

Daniel Setiawan, Jurnalis · Selasa 28 April 2015 09:20 WIB
https: img.okezone.com content 2015 04 28 37 1141024 mclaren-honda-tak-sabar-pamer-mesin-baru-di-monaco-9LpGIUhSSN.jpg McLaren siap pamer mesin baru (Foto: AFP)
A A A

BARCELONA – Jelang serie kelima Formula One (F1) yang akan berlangsung di Sirkuit Katalunya, dua pembalap McLaren-Honda, Jenson Button dan Fernando Alonso, saling bertukar opini. Menurut mereka hasil bagus akan didapat oleh McLaren pada serie Monaco, bukan Spanyol.

Honda mengenalkan mesin barunya saat berlaga Grand Prix Spanyol mendatang, namun efek yang sebenarnya dari mesin baru tersebut akan terlihat di serie Monaco. Kedua pembalap berulang kali menganggumi sasis MP4-30, dan Button mengatakan mesin tersebut akan menjadi kunci McLaren-Honda di Monaco.

“Saya pikir di Barcelona Anda akan melihat langkah yang besar, tetapi kami akan memiliki banyak hal yang akan terjadi di Monaco dengan mesin baru ini,” jelas Button mengutip ESPN, Selasa (28/4/2015).

“Saya berharap akan ada kemajuan, tidak hanya kekuatan mobil saja tetapi juga dengan aerodinamis mobil. Saya jelas memiliki perasaan bagus tentang ini,” tambah juara dunia 2009 tersebut.

McLaren-Honda memang sedang berjuang untuk mengembangkan mesin agar dapat bersaing dengan konstruktor lainnya. Dua pembalapnya tidak memperoleh hasil bagus di empat seri awal. Saat ini Jenson Button terdampar di posisi 17, sementara Alonso satu strip diatasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini