Share

The Doctor Waspadai Potensi Marquez

Ramdani Bur, Jurnalis · Selasa 26 Mei 2015 16:07 WIB
https: img.okezone.com content 2015 05 26 38 1155371 the-doctor-waspadai-potensi-marquez-fZCFy1AQXm.jpg Rossi mewaspadai Marquez. (Foto: Crash)
A A A

MUGELLO – Pembalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tak mau sesumbar meski sudah unggul jauh dari para pesaingnya. The Doctor mengatakan, semua pembalap bisa saja mendongkel posisinya, termasuk juara dua kali MotoGP yang membela Tim Repsol Honda, Marc Marquez.

Ya, juara tujuh kali MotoGP itu mewaspadai potensi yang bisa dihadirkan The Baby Alien –julukan Marquez. Meski belum menampilkan performa optimal sepanjang musim ini, rider asal Spanyol bisa sewaktu-waktu menyeruak menjadi yang terbaik.

Saat ini, Rossi berada di puncak klasemen dengan raihan 102 poin, unggul 33 angka dari Marquez yang menghuni posisi empat. Selain itu, Rossi yang meraih dua kemenangan dari lima serie yang sudah diselenggarakan juga mengomentari persaingannya dengan Marquez di serie Le Mans.

Rossi yang saat itu start dari posisi ketujuh menyodok ke tangga empat selepas balapan dimulai. Persaingan muncul di lap ketiga, kala itu Rossi berhasil membalap Marquez yang berada di posisi ketiga. Praktis usai dibalap Rossi, Marquez mengendur dan turun ke posisi enam.

Berkat perjuangannya, ia berhasil finis di posisi empat usai melakoni duel sengit dengan pembalap Tim Ducati, Andrea Iannone. Sementara Rossi sendiri sukses mengakhiri balapan di podium kedua di bawah rekan setimnya, Jorge Lorenzo.

“Di Le Mans saya berjuang menghadapi Marc (Marquez). Saya melihat ia kurang kuat di awal balapan, sehingga saya harus menyusulnya segera,” jelas Rossi seperti mengutip Speedweek, Selasa (26/5/2015).

“Situasi ini berbeda dibanding musim lalu. Kami bekerja lebih baik dan dari awal kami sudah tampil trengginas. Kami juga memimpin klasemen konstruktor saat ini. Namun, pembalap sekelas Marc, Anda tidak akan pernah tahu,” urai pembalap yang pernah mengaspal di Sirkuit Sentul itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini