Share

Peran Krusial Garnett bagi Pemain Muda Wolves

Rully Pane, Jurnalis · Sabtu 01 Agustus 2015 18:02 WIB
https: img.okezone.com content 2015 08 01 36 1189035 peran-krusial-garnett-bagi-pemain-muda-wolves-iRrVdn2Xys.jpg Kevin Garnett (kanan) dan Ricky Rubio (foto: nba.com)
A A A

MINNESOTA – Minnesota Timberwolves boleh menjadi salah satu klub dengan raihan terburuk di NBA musim lalu. Finis di dasar klasemen wilayah barat, Wolves bisa dibilang memang masih terus mempercantik skuadnya di bursa transfer kali ini. Terlepas dari itu, ada fakta menarik mengenai tim yang bermarkas di Target Center, Minnesota ini.

Tim ini bisa dikatakan sebagai tim dengan kumpulan pemain-pemain muda potensial. Di sana ada Ricky Rubio, Andrew Wiggins, Zach LaVine, dan pemain anyar yang baru saja didapatkan dari 1st pick di Draft, Karl-Anthony Towns. Tak ayal kalau banyak yang memprediksi bahwa Wolves akan jadi tim yang mengejutkan di musim 2015-2016.

Selain itu, salah satu faktor yang bisa jadi kunci kesuksesan Wolves musim ini adalah comeback-nya legenda hidup mereka, Kevin Garnett. Pernah membela Wolves dari 1995-2007, pebasket 39 tahun itu akhirnya hengkang ke Boston Celtics dan Brooklyn Nets pada 2013. Dia pun akhirnya pulang kampung setelah menandatangani kontrak dua tahun bersama Wolves pada 11 Juli lalu.

Musim ini, Garnett memang sekadar hanya akan menjadi back-up di Wolves. Tapi, perannya sebagai mentor bagi para pemain muda tentu akan sangat krusial. Bahkan, Rubio mengakui kalau keberadaan Garnett memang sangat memotivasi para youngster Wolves. Rubio pun bersyukur pemain yang bisa berperan sebagai Power Forward atau Center tersebut ada di Wolves saat ini.

"Kevin (Garnett) adalah sosok yang sangat kharismatik. Benar, dia sangat mengerikan jika menjadi musuh dan Anda pasti akan gentar. Namun, dia datang dan memberikan dampak positif sejak awal. Ekspektasinya sangat tinggi dan itu membuat para pemain muda termotivasi," ungkap Point Guard 24 tahun asal Spanyol tersebut.

Rubio mengaku Garnett memiliki dua sisi kepribadian ketika berlatih bersama para pemain muda. Kadang dia berlaku sangat baik, tapi kadang juga "panas" jika ada pemain yang tak maksimal saat berlatih.

"Semua mengetahui Kevin adalah sosok yang sangat baik. Namun, dia juga bisa marah dan itu cukup menakutkan. Tapi, dia begitu karena ingin membuat tim menjadi lebih baik. Semua yang dia lakukan adalah untuk Wolves. Beruntung saya memiliki hubungan yang baik dengan dia," jelas Rubio.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini