Share

Pernyataan Ricciardo dan Kvyat tentang Nasib Red Bull

Leonardus Selwyn, Jurnalis · Selasa 06 Oktober 2015 14:09 WIB
https: img.okezone.com content 2015 10 06 37 1226995 pernyataan-ricciardo-dan-kvyat-tentang-nasib-red-bull-6QrwjJ4TOG.jpg Daniil Kvyat dan Daniel Ricciardo (kanan). (Foto: AFP/Yoshikazu Tsuno)
A A A

SOCHI - Dua pembalap Red Bull, Daniel Ricciardo dan Daniil Kvyat, tidak khawatir dengan persoalan yang dihadapi timnya saat ini. Mereka menyatakan tetap tenang dan fokus berusaha agar memperoleh hasil terbaik di lima perlombaan terakhir.

Sebelumnya, Bos Red Bull, Dietrich Mateschitz menegaskan tidak akan ada lagi tim Banteng Merah di balap Formula One (F1) musim depan bila tanpa dibekali mesin yang kompetitif. Pernyataan itu sangat mengejutkan, tetapi kedua pembalap Red Bull tetap tenang menyikapi hal tersebut.

“Tidak ada gunanya khawatir. Saya berkonsentrasi sepenuhnya terhadap pekerjaan saya dan segala sesuatu yang bisa saya kerjakan,” tegas Kvyat, seperti dilansir Speedweek, Selasa (6/10/2015).

Sikap Kvyat sebelas dua belas dengan perasaan rekannya. “Sejujurnya, saya tidak khawatir. Kami sedang dalam situasi yang menuntut pemecahan masalah. Tapi saya masih memiliki tim dam mobil yang kompetitif. Saya yakin, kita pasti akan menemukan solusinya. Kami akan tetap berpartisipasi di tahun depan,” ucap Ricciardo.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini