Share

Seandainya Pemain NBA dan Pesepakbola Menggunakan Microphone

Aditya Wahyutomo , Jurnalis · Jum'at 09 Oktober 2015 11:01 WIB
https: img.okezone.com content 2015 10 09 37 1228935 seandainya-pemain-nba-dan-pesepakbola-menggunakan-microphone-PaW12jpz2t.jpg Fernando Alonso (Foto:AFP/Yuriko Nakao)
A A A

SOCHI – Pembalap McLaren Honda, Fernando Alonso, mendapat petaka ketika pesan radionya disiarkan secara langsung di GP Suzuka Jepang. Pada kesempata itu, ia mengungkapkan kekesalannya sambil mengumpat mengenai mesin Honda yang ia gunakan.

Pernyataan Alonso tersebut dilatar belakangi oleh performa mesin yang dirasa kurang kompetitif. Ia kesal di Suzuka karena dengan mudah disalip pada lintasan lurus. “Ini mesin GP2! GP2,” ujar Alonso pada saat itu. GP 2 adalah kompetisi balapan mobil yang memiliki standar mesin dan mobil di bawah Formula One (F1).

Pernyatan tersebut langsung dikecam oleh beberapa pihak termasuk pemimpin McLaren Honda, Ron Dennis. Menurut Dennis ucapan Alonso bisa melukai publik Jepang. Apapun yang terjadi pada mesin, Alonso tidak seharusnya mengeluhkan di Jepang karena itu adalah rumah dari Honda.

Menghadapi balapan di Rusia akhir pekan ini, Alonso ingin percakapan radio tidak disiarkan secara langsung. “Menurut saya melakukan percakapan dengan tim adalah sesuatu yang normal dan bisa diterima oleh olahraga apapun,” ujar pembalap berpaspor Spanyol tersebut seperti dilansir situs resmi F1.

“Suatu yang normal ketika saya merasa frustrasi, lalu berkeluhkesah kepada tim. Itu karena saya sudah memberikan komitmen untuk balapan ini, begitu juga dengan Jenson (Button),” tambah mantan pembalap Ferrari tersebut.

“Ketika Anda berlomba dan Anda tidak bisa menahan orang di belakang Anda, Lalu Anda kesal, itu adalah hal normal. Namun saya sadar ini adalah olahraga uang unik karena kami mempunyai microphone di helm kami dan sayangnya itu disiarkan di televisi!” tambah pengisi suara film Cars 2 itu.

“Anda bisa bayangkan kalau pemain NBA dan pesepakbola memiliki itu (microphone). Sekali lagi itu adalah hal yang normal jika saya mengeluh pada tim,” tandasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini