Share

Lorenzo Tak Percaya Jadi Tercepat

Reza Saputra, Jurnalis · Sabtu 10 Oktober 2015 09:31 WIB
https: img.okezone.com content 2015 10 10 38 1229518 lorenzo-tak-percaya-jadi-tercepat-KRpS4ndu5G.jpg Lorenzo tak sangka tercepat. (Foto: AFP/ Kazuhiro Nogi)
A A A

MOTEGI – Pembalap Tim Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, yang sebelumnya diragukan dapat tampil maksimal justru berhasil menjadi yang tercepat di dua sesi free practice MotoGP Sirkuit Motegi Jepang, Jumat 9 Oktober 2015. X-Fuera sebelumnya tengah mengalami cedera bahu setelah terjatuh saat latihan pekan lalu.

Hal ini tentu mengejutkan banyak pihak karena Lorenzo tengah menjalani pengobatan bahu kirinya tersebut. Meski dengan pengobatan sinar-X untuk merapikan tulang, tidak menjadi jaminan ia dapat mengatasi masalah bahunya tersebut.

“Saya sangat terkejut dengan kecepatan saya hari ini, karena kondisi bahu yang sedang bermasalah. kondisi motor sangat baik dan trek juga sedang normal, jadi saya harus memanfaatkan keuntungan besar itu,” ujar pembalap asal Spanyol tersebut, seperti dilansir Crash, Sabtu (10/10/2015).

“Meski sedang cedera, saya dapat melaju dengan cepat dan sangat nyaman berkendara. Saya percaya bisa lebih cepat jika dalam kondisi normal, tapi ini bukan saatnya memikirkan apa yang sudah terjadi,” tambahnya.

Pemilik nomor balap 99 itu berhasil menjadi yang tercepat pada FP1 dengan catatan waktu 1 menit 45.432 detik. Lorenzo lebih cepat di FP2 dengan 1 menit 44.731 detik. Saingan terdekatnya, Valentino Rossi, justru gagal bersaing di posisi terdepan. The Doctor hanya mampu finis kedelapan pada FP2.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini