Share

Hasil Uji Coba Ban Pirelli di Abu Dhabi

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis · Rabu 02 Desember 2015 07:10 WIB
https: img.okezone.com content 2015 12 02 37 1259362 hasil-uji-coba-ban-pirelli-di-abu-dhabi-EX9FLpnr0M.jpg Pirelli ( Foto: Foxsports.com )
A A A

ABU DHABI – Perusahaan ban asal Italia, Pirelli, terus melakukan uji coba ban terbarunya di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi. Pirelli pun secara khusus meminta bantuan dua pembalap Tim Red Bull, yakni Daniel Ricciardo dan Daniil Kvyat untuk melakukan tes ban secara bergantian. Namun, semua tim akhirnya mengikuti tes ini.

Ricciardo bertugas menjalani sesi uji coba pada pagi hari, sedangkan Kvyat bertugas di malam hari. Mereka berdua berhasil menyelesaikan 105 lap dalam sesi uji coba tersebut. Tak luput, Pirelli juga menguji ban ultrasoft terbarunya. Ya, mereka berencana memperkenalkan senyawa baru yang terkandung dalam ban tersebut pada 2016.

Seperti diberitakan Infiniti-redbullracing, Rabu (2/12/2015). Dalam hasil uji coba selama satu hari penuh Ricciardo berhasil menyelesaikan 57 lap dengan waktu terbaik 1 menit 45.805 detik. sedangkan Kvyat berhasil membukukan 48 lap dengan torehan waktu tercepat yakni 1 menit 46,309 detik.

Berikut hasil uji coba ban Pirelli di Abu Dhabi, seperti dimuat Infiniti-redbullracing :

1. Vandoorne - McLaren Time: 1 menit 44.103 detik Laps: 99

2. Raikkonen - Ferrari Time: 1 menit 44.456 detik Laps: 56

3. Ericsson - Sauber Time:1 menit 44.480 detik Laps: 50

4. J. Palmer - Lotus Time:1 menit 44.568 detik Laps: 90

5. Vettel - Ferrari Time: 1 menit 44.940 detik Laps: 56

6. Wehrlein - Mercedes Time: 1 menit 45.605 detik Laps: 107

7. Ricciardo - Red Bull Time: 1 menit 45.805 detik Laps: 57

8. Verstappen - Toro Rosso Time: 1 menit 45.849 detik Laps: 54

9. Hulkenberg - Force India Time: 1 menit 45.852 detik Laps: 71

10. Bottas - Williams Time: 1 menit 45.940 detik Laps: 103

11. Kvyat - Red Bull Time: 1 menit 46.309 detik Laps: 48

12. Sainz Jr. - Toro Rosso Time: 1 menit 46.995 detik Laps: 56

13. Fong - Sauber Time: 1 menit48.439 detik Laps: 57

14. Celis Jr - Force India Time: 1 menit 48.545 detik Laps: 65

15. Haryanto - Manor Time: 1 menit 49.593 detik Laps: 56

16. King - Manor Time: 1 menit 49.661 detik Laps: 59

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(lsk)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini