Share

Direktur France Open Dipecat

Tatang Adhiwidharta, Jurnalis · Sabtu 06 Februari 2016 10:03 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 06 43 1306122 direktur-france-open-dipecat-scGbzjeshR.jpg Gilbert Ysern dipecat dari jabatannya. (Foto: AFP)
A A A

PARIS – Direktur Jenderal Federasi Tenis Prancis, Gilbert Ysern dikabarkan telah dipecat dari jabatannya. Gilbert yang juga menjabat sebagai Direktur turnamen Grand Slam France Open diberhentikan oleh presiden federasi Jean Gachassin.

Dilansir dari L’Equipe, Sabtu (6/2/2016), Ysern mengungkapan bahwa ini merupakan tindakan brutal. Sebab ia menyatakan dirinya tak melakukan kesalahan.

Harian olahraga Prancis tersebut menyebutkan bahwa Ysern dan Gachassin tengah berselisih sejak FFT memecat kapten Piala Davis, Arnaud Clement tahun lalu. Lantas menggantikannya dengan mantan juara France Open pada 1983, Yannick Noah.

Polemik yang terjadi itu hingga kini tak diketahui secara pasti dengan dipecat secara sepihak. Bahkan FFT sendiri menolak berkomentar.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini