Share

Federer Adalah Petenis Terbaik

Reza Saputra, Jurnalis · Selasa 09 Februari 2016 03:18 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 08 43 1307331 federer-adalah-petenis-terbaik-YiDeuVz0cY.jpg Federer tetap petenis terbaik. (Foto:AFP)
A A A

NEW DELHI – Petenis asal Swiss, Roger Federer, pernah menduduki peringkat pertama di Ranking ATP beberapa tahun yang lalu. Meski banyak yang menilai masa jayanya sudah berakhir, tapi mantan juara Wimbeldon, Marion Bartoli menganggap Federer adalah petenis terbaik.

Federer sudah mengumpulkan 17 gelar Grand Slam sejauh ini. Yang terakhir, petenis 34 tahun tersebut berhasil menjadi juara Wimbeldon pada 2012 dengan mengalahkan Andy Murray, 4-6, 7-5, 6-3, dan 6-4.

“Anda tidak bisa mengatakan apa-apa untuk seseorang yang sudah memenangkan 17 Grand Slam. Roger Federer akan selalu menjadi salah satu yang terbaik, mungkin yang terbaik,” tutur Barloti, seperti dikutip dari The Statesman, Selasa (9/2/2016).

“Ia mungkin adalah juara tenis terbaik sepanjang sejarah. Ia berhasil mencapai tingkat tertinggi dan bermain sangat baik. Saat ia bermain, ia begitu sempurna,” lanjutnya.

Federer gagal menambah pundi-pundi pialanya bulan lalu kalah di partai semifinal Australia Open 2016 atas Novak Djokovic. Federer menyerah dengan 6-1, 6-2, 3-6, 6-3. Akhirnya, Djokovic berhak atas piala Australia Open setelah mengalahkan Andy Murray di final.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(rzs)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini