Share

Feedback Stoner soal Sasis Ducati

Pidekso Gentur Satriaji, Jurnalis · Selasa 09 Februari 2016 13:52 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 09 38 1307836 feedback-stoner-soal-sasis-ducati-H05WK3SHAH.jpg Feedback Stoner soal sasis (Foto: Crash)
A A A

SELANGOR – Tak bisa dibantah, Ducati memiliki pembalap tes terbaik di antara tim-tim lainnya yakni Casey Stoner. The Kurri-Kurri Boy –julukan Stoner– pun bicara mengenai sasis yang cocok untuk pabrikan asal Italia itu, apakah itu alumunium atau karbon.

“Sejujurnya, sulit untuk membandingkan ini. Sama halnya seperti mengganti dari Michelin ke Bridgestone, 1000 cc ke 800 cc. Ini adalah perkembangan yang sangat jauh. Saya akan mengatakan ada alasan bagus kenapa kami masih memiliki swingarm karbon, sebab karbon memiliki potensi besar,” kata Stoner, seperti diwartakan Crash, Selasa (9/2/2016).

Pabrikan-pabrikan dari Jepang masih mempercayakan sasis alumunium di era MotoGP, sementara proyek yang dilakukan Ducati dimulai dengan desain steel trellis pada 2003-2008, termasuk saat Stoner menjadi juara pada 2007.

Setelah tes yang sukses pada 2008, Ducati akhirnya menerapkan sasis karbon, lalu swingarm setahun berikutnya. Pada 2012, Ducati kembali menggunakan sasis alumunium, sementara swingarm masih karbon. Set-up itu masih diterapkan hingga kini di bawah komando Gigi Dall’Igna.

“Kami menginginkan sasis yang bagus untuk berkompetisi semusim penuh. Alumunium akan memberikan Anda sedikit feedback, tapi dasar yang lebih baik sepanjang musim,” tutup Stoner.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini