Share

Sosok yang Sangat Berjasa dalam Karier Rider Ducati

Zanel Farha Wilda, Jurnalis · Rabu 10 Februari 2016 11:05 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 10 38 1308515 sosok-yang-sangat-berjasa-dalam-karier-rider-ducati-Zg6FDMoVOk.jpg Loris Baz (Foto: AFP)
A A A

MADRID – Pembalap Tim Avintia Racing, Loris Baz, mengatakan dirinya tidak akan bisa seperti sekarang apabila tidak dibantu satu sosok yang sudah ada dalam hidupnya sejak kecil. Sosok yang dimaksud Baz adalah mentor sekaligus pelatihnya yakni Adrien Morillas.

Baz mengungkapkan, Morillas adalah sosok yang sangat berjasa dalam kariernya. Menurut pembalap 23 tahun itu, Morillas tidak pernah berhenti memerhatikan dan memedulikan dirinya, serta sudah banyak memberikan arahan yang berguna hingga saat ini.

“Dia (Morillas) sangat peduli terhadap saya, sejak saya berusia 11 tahun. Dia masih membantu saya sampai sekarang, karena dia mengenal saya dengan sangat baik. Dia memberikan saya banyak masukan dan masih membantu saya soal gaya membalap,” ungkap Baz, seperti dimuat Speedweek, Rabu (10/2/2016).

Pembalap berpaspor Prancis itu membeberkan, perkenalannya dengan Morillas terjadi karena peran ayahnya. Ayahanda Baz rupanya telah mengenal Morillas sejak lama lantaran senang mengikuti dan menonton lomba balap motor.

“Dia (ayah Baz) ingat Adrian membuka sekolah balap. Saat usia saya 11 tahun, saya dibawa ke sana. Adrien tidak terlalu bersemangat saat itu, tapi dia berkata bahwa ayah saya memiliki ide yang tepat,” terangnya.

“Dia (Morillas) memiliki sudut pandang yang baik dan kaya pengalaman. Sejak pertemuan pertama kami, dia tahu saya sedikit kaku. Jadi, dia selalu mengingatkan saya untuk lebih rileks,” tuntas rider yang musim lalu membela Tim Forward Yamaha itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(zan)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini