Share

Ducati Lebih Bertenaga Ketimbang Yamaha

Zanel Farha Wilda, Jurnalis · Sabtu 13 Februari 2016 19:30 WIB
https: img.okezone.com content 2016 02 13 38 1311337 ducati-lebih-bertenaga-ketimbang-yamaha-IUTf72bNEg.jpg Ducati (depan) dan Yamaha (Foto: AFP)
A A A

MADRID – Sebagai pembalap yang hengkang dari Yamaha ke Ducati, Loris Baz mengaku motor timnya saat ini jauh lebih bertenaga ketimbang motor tim lamanya. Tak pelak, ia menilai hal tersebut menyebabkan Ducati terasa lebih agresif daripada Yamaha.

Musim lalu, Baz membalap dengan menggunakan motor Yamaha untuk membela tim Forward Yamaha. Akan tetapi, masalah yang menimpa bos Forward Yamaha musim lalu membuat pembalap 23 tahun itu harus hijrah ke Avintia dan dipastikan menggunakan kuda besi Ducati untuk bertarung musim ini.

Meskipun ini adalah pengalaman pertamanya menggunakan motor pabrikan Italia tersebut, Baz mengaku tidak merasa kesulitan. Sebaliknya, ia merasa puas dengan kinerja yang ditunjukkan kuda besinya sejauh ini.

“Sejauh ini, saya pikir saya bisa beradaptasi dengan sangat baik. Ducati GP14.2 memiliki mesin yang jauh lebih bertenaga daripada Yamaha dan sedikit lebih agresif,” ujar Baz, seperti diwartakan Speedweek, Sabtu (13/2/2016).

Dengan kenyamanan yang dimilikinya bersama Ducati, pembalap berpaspor Prancis tersebut sempat heran mengapa ia bisa mengalami kecelakaan hebat di Sirkuit Sepang, Malaysia saat uji coba pramusim beberapa waktu lalu. Menurutnya, saat itu ia merasa sangat kesulitan mengendalikan motornya.

“Di Sepang, semuanya berjalan sedikit lebih sulit. Insiden kecelakaan itu sangat merugikan. Pada akhirnya, kami jadi tidak bisa menyelesaikan banyak lap seperti yang dilakukan para pembalap lain,” urai mantan pembalap Superbike tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(zan)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini