Share

Sistem Perlindungan Kokpit Pembalap Dinilai Tak Populer

Tatang Adhiwidharta, Jurnalis · Jum'at 29 April 2016 14:13 WIB
https: img.okezone.com content 2016 04 29 37 1376030 sistem-perlindungan-kokpit-pembalap-dinilai-tak-populer-izpnG5IRor.jpg Desain Kokpit pembalap di jet darat Red Bull. (Foto: Skysport)
A A A

SOCHI – Masalah keamanan pembalap menjadi prioritas untuk mengarungi musim 2017. Teknologi Halo dan Kokpit Kanopi disebut bisa menjadi solusi paling tepat. Namun pembalap tim Haas, Romain Grosjean, mengaku kurang puas dengan keduanya.

Kabar terbaru, Kokpit Kanopi yang dikembangkan tim Red Bull Racing menjadi pijakan pihak Federasi Otomotif Internasional (FIA). Kendati sebelumnya, Ferrari juga mencoba mengenalkan teknologi Halo yang bertujuan untuk terhindar dari benda-benda yang terbang ke arah pembalap.

Melihat kondisi tersebut, Grosjean menilai ajang balap akan mendapatkan sensasi membalap. Sebab, para pengendara jet darat yang menggunakan helm tak lagi mendapat kibasan udara.

“Agar adil Saya bukan penggemar kedua solusi yang sangat tidak populer dengan para pembalap. Pada awalnya Teknologi Halo, kemudian menggunakan kanopi tertutup,” ucap Grosjean menukil Daily Mail, Jumat (29/4/2016).

“Tidak ada lagi udara melalui helm Anda, dan tidak ada sensasi yang lebih saat mengendarai mobil. Jadi Anda seperti mengendarai mobil yang tertutup,” pungkas pembalap berusia 30 tahun.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini