Share

Marc Marquez Tak Sabar Berlaga di GP Austria

Zanel Farha Wilda, Jurnalis · Kamis 26 Mei 2016 16:09 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 26 38 1398385 marc-marquez-tak-sabar-berlaga-di-gp-austria-g5qfZGwGFQ.jpg Marc Marquez (Foto: AFP)
A A A

AALST - Kalender kompetisi MotoGP 2016 mengalami perubahan dari musim 2015. Grand Prix (GP) Indianapolis yang biasanya rutin disertakan, kali ini dicoret dan diganti dengan GP Austria. Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pun mengaku sudah tidak sabar berlaga di seri debutan tersebut.

GP Austria yang dilangsungkan di Sirkuit Red Bull Ring memang baru akan pertama kali diadakan pada musim ini. Namun, para pembalap sudah pernah melakukan uji coba pada sirkuit yang berlokasi di Spielberg tersebut, tepatnya pada September 2015.

Marquez mengaku masih sangat ingat pengalamannya saat mencoba membalap di Sirkuit Red Bull Ring untuk pertama kalinya. Menurut pembalap berusia 23 tahun tersebut, ia puas dengan hasil uji cobanya.

“Saya sudah pernah berada di sana satu kali dan sempat mencoba menyelesaikan beberapa lap. Hasilnya bagus karena peta treknya terlihat sederhana, padahal ketika Anda membalap, Anda akan merasakan turunan dan tanjakan,” ujar Marquez, seperti dimuat Speedweek, Kamis (26/5/2016).

“Itu adalah hal yang menarik. GP Austria adalah akhir pekan yang menarik. Itu adalah trek yang bisa memaksa para pembalap membuat perubahan,” sambung juara dunia dua kali MotoGP tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(zan)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini