Share

Banyak Waktu Terbuang di Pit-stop, Ricciardo Kecewa dengan Hasil GP Monaco

Tatang Adhiwidharta, Jurnalis · Senin 30 Mei 2016 00:01 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 29 37 1400823 banyak-waktu-terbuang-di-pit-stop-ricciardo-kecewa-dengan-hasil-gp-monaco-0qcTePRduq.jpg Daniel Ricciardo. (Foto: F1 Fanatic)
A A A

MONTE CARLO – Pembalap Red Bull, Daniel Ricciardo, mengakui dirinya kecewa dengan hasil balapan di Sirkuit Monte Carlo, Monaco. Ia harus puas finis di urutan kedua karena sempat mengalami insiden kecil saat memasuki pit.

Ricciardo meraih pole position pertamanya di ajang F1 musim ini dengan catatan waktu 1 menit 13,622. Dalam sesi kualifikasi, driver asal Australia tersebut unggul 0,169 detik atas Rosberg yang sedang memuncaki klasemen sementara Formula One (F1).

Pada perlombaan yang diguyuri hujan, Ricciardo mampu menjaga posisinya di barisan terdepan. Sayangnya, Ricciardo disalip oleh Hamilton ketika jet darat miliknya berada di pit-stop. Alhasil, banyak waktu terbuang saat seluruh kru mempersiapkan ban.

“Saya memiliki kecepatan dalam trek basah, namun kita tak harus menempatkan diri lebih lama di pit-stop hingga terkejar Hamilton,” ucap Ricciardo mengutip Crash, Senin (30/5/2016).

“Saya mengalami keadaan yang benar-benar buruk dalam dua pekan terakhir ini. Saya memasuki pit-stop, saya kira ban sudah siap, malah terjadi sebaliknya,” pungkas pembalap berusia 26 tahun tersebut.   

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini