Share

Tak Ada Tekanan untuk Lyanny Mainaky di Indonesia Open 2016

Zanel Farha Wilda, Jurnalis · Senin 30 Mei 2016 13:56 WIB
https: img.okezone.com content 2016 05 30 40 1401243 tak-ada-tekanan-untuk-lyanny-mainaky-di-indonesia-open-2016-WC7l8n4e43.jpg Lyanny Mainaky. (Foto: Zanel Farha Wilda/Okezone)
A A A

JAKARTA – Salah satu generasi penerus keluarga Mainaky di dunia bulu tangkis, Lyanny Alessandra Mainaky, akhirnya melakukan debutnya di Indonesia Open. Tak ada tekanan untuk Lyanny di BCA Indonesia Open 2016.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh pebulutangkis yang bersangkutan. Lyanny mengungkapkan, di tahun pertamanya ini tidak ada target spesifik yang diberikan kepadanya. Ia pun tidak merasa adanya tekanan.

“Tidak ada tekanan. Tidak ada yang terlalu di-push. Semuanya lebih bergantung kepada saya sendiri,” kata Lyanny kepada media, Sabtu (30/5/2016).

Menurut pebulutangkis berusia 19 tahun itu, dirinya juga tidak terlalu memikirkan target yang berlebihan. Ia mengatakan, saat ini fokus utamanya adalah memikirkan laga demi laga.

“Target tidak ada ya. Target saya lebih ingin meraih kemenangan satu per satu dahulu,” terang putri dari Rionny Mainaky tersebut.

Lyanny memulai perjalanannya di Indonesia Open kali ini dengan bertarung melawan wakil Tanah Air lainnya, Wulan Cahya Utami Sukoputri. Di laga berikutnya, Lyanny akan kembali berhadapan dengan wakil Indonesia, Jauza Fadhila Sugiarto.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini