Share

Polisi Brasil Tangkap 10 Terduga Teroris Olimpiade Rio

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis · Minggu 24 Juli 2016 01:15 WIB
https: img.okezone.com content 2016 07 23 43 1445189 polisi-brasil-tangkap-10-terduga-teroris-olimpiade-rio-bFpMswon8a.jpg Pemeriksaan keamanan jelang Olimpiade Rio ( Foto: AFP )
A A A

SAO PAULO – Polisi Brasil menangkap 10 orang yang diduga telah merencanakan serangan teroris. Mereka diketahui berencana melakukan serangan jelang perhelatan Olimpiade Rio de Janeiro 2016 pada bulan depan.

Semua orang yang ditangkap diketahui berkebangsaan Brasil. Meski demikian, mereka semua bukanlah anggota kelompok militan ISIS. Para pejabat mengklaim ke-10 orang itu tengah coba melakukan kontak dengan kelompoknya untuk merencanakan penyerangan.

Sebagaimana diberitakan Sportsmole, Minggu (24/7/2016), Menteri Kehakiman Brasil Alexandre Moraes menyatakan kelompok tersebut dalam tahap perencanaan melakukan serangan. Namun, ia menjelaskan kelompok ini masih amatir yang tidak siap melancarkan serangan.

Para tersangka melakukan komunikasi menggunakan pesan singkat melalui aplikasi Whatsapp. Mereka semua berhasil ditangkap di 10 negara berbeda, dua minggu sebelum berlangsungnya Olimpiade Rio. Kabarnya, lebih dari 80 ribu polisi dan tentara disigakan selama Olimpiade yang berlangsung 5–21 Agustus 2016 itu.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(lsk)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini