Share

Marc Marquez Berhasil Tampil Konsisten di MotoGP 2016

Riski Bayuni Sagala, Jurnalis · Kamis 28 Juli 2016 17:04 WIB
https: img.okezone.com content 2016 07 28 38 1448911 marc-marquez-berhasil-tampil-konsisten-di-motogp-2016-aQwlmzY68K.jpg Marc Marquez (Foto: Twitter resmi MotoGP)
A A A

SPIELBERG - Penampilan pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, pada paruh pertama MotoGP 2016 terlihat baik. Sejauh ini, Marquez berhasil mempertahankan posisi di puncak klasemen dengan raihan 170 poin.

Performa apik Marquez itu pun mendapat pujian dari Direktur HRC, Livio Suppo. Suppo menilai bahwa Marquez telah berhasil menunjukkan performa konsisten dalam sembilan seri MotoGP 2016.

Meski demikian, Suppo mengaku bahwa Marquez belum merasa 100 persen puas dengan performa motornya. Demi meraih hasil yang lebih baik, Suppo menyatakan siap memaksimalkan performa motor Marquez.

“Bagi Marquez, kemajuan yang telah kami buat dalam pengaturan teknologi adalah sebuah langkah besar. Namun dia masih belum 100 persen puas dengan performa motornya, tetapi performanya sejauh ini sudah cukup konstan,” ujar Suppo, sebagaimana dikutip dari Crash, Kamis (28/7/2016).

“Sejujurnya, paket yang dimiliki saat ini lebih baik daripada yang orang-orang pikirkan. Jadi kami senang. Tentu saja, kami tahu bahwa kami masih membutuhkan perbaikan, tetapi pada musim ini sudah banyak perubahan yang kami lakukan (yakni) ban, pengaturan elektronik, dan kami juga memperkenalkan mesin baru, sangat berbeda dari musim lalu,” pungkasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fap)

   

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini